PWMU.CO-Mengakhiri Tahun Pelajaran 2017/2018, KB/TK ABA Ketangi Probolinggo menggelar pengukuhan lulusan ke-11 dengan mengambil tema siap merengkuh masa depan penuh harapan. Wisuda 46 lulusan ini digelar di halaman sekolah, Kamis (7/6/2018).
Drumband Gita Nada TK ABA Ketangi mengawali perhelatan ini. Drumband yang baru latihan lima kali. Seragam khusus pun belum dimiliki. Namun penampilannya rancak dan kompak. Penambilan grup drumband ini menyambut tahun pelajaran baru yang akan datang.
“Tidak terasa, anak-anak yang dulu datang masih nangis, gak mau ditinggal. Sekarang sudah harus melangkah merengkuh masa depan penuh harapan,” kata Ibu Rumanisih SPd, kepala KB/TK ABA Ketangi dalam sambutannya.
Orangtua murid juga menyampaikan terima kasih atas apa yang telah dilakukan sekolah. ”Kami sangat berterima kasih, anak-anak diajak, dibiasakan dan dilatih berkegiatan nyata,” ujarnya. ”Berkat kesabaran para ustadz dan ustadzah anak-anak bisa mandiri.”
Pembina TK Ahmad Ridho Pambudi dalam sambutannya berseloroh, Ketangi itu artinya aket-aket tangi. ”Maknanya segeralah bangun kejar ketertinggalan. Sama persis dengan syair Mars Muhammadiyah,” ujarnya.
Dia mengucapkan satu bait Mars Muhammadiyah: di timur fajar cerah gemerlapan, mengusir kabut hitam, menggugah kaum muslimin, tinggalkan peraduan ….”Nah ini artinya kan cepat bangun tidur, aket tangi. Makanya ini lagu Mars Ketangi namanya,” tuturnya.
“Bapak ibu insya Allah tidak rugi bahkan sangat beruntung putra-putrinya bisa mengenyam pendidikan di sini. Seluruh personal pendidik bekerja disemangati Mars Muhammadiyah atau Mars Ketangi ini,” Kata Kung Ridho.
Setelah sambutan pengukuhan lulusan pun dilaksanakan. Satu persatu siswa yang telah menyelesaikan masa pendidikannya dipanggil ke depan untuk dikukuhkan. Kepaka TK menyerahkan map berisi sertifikat laporan hasil pembelajaran. Setelah pengukuhan para siswa sungkem kepada orangtuanya. (Ridho)
PWMU.CO-Mengakhiri Tahun Pelajaran 2017/2018, KB/TK ABA Ketangi Probolinggo menggelar pengukuhan lulusan ke-11 dengan mengambil tema siap merengkuh masa depan penuh harapan. Wisuda 46 lulusan ini digelar di halaman sekolah, Kamis (7/6/2018).
Drumband Gita Nada TK ABA Ketangi mengawali perhelatan ini. Drumband yang baru latihan lima kali. Seragam khusus pun belum dimiliki. Namun penampilannya rancak dan kompak. Penambilan grup drumband ini menyambut tahun pelajaran baru yang akan datang.
“Tidak terasa, anak-anak yang dulu datang masih nangis, gak mau ditinggal. Sekarang sudah harus melangkah merengkuh masa depan penuh harapan,” kata Ibu Rumanisih SPd, kepala KB/TK ABA Ketangi dalam sambutannya.
Orangtua murid juga menyampaikan terima kasih atas apa yang telah dilakukan sekolah. ”Kami sangat berterima kasih, anak-anak diajak, dibiasakan dan dilatih berkegiatan nyata,” ujarnya. ”Berkat kesabaran para ustadz dan ustadzah anak-anak bisa mandiri.”
Pembina TK Ahmad Ridho Pambudi dalam sambutannya berseloroh, Ketangi itu artinya aket-aket tangi. ”Maknanya segeralah bangun kejar ketertinggalan. Sama persis dengan syair Mars Muhammadiyah,” ujarnya.
Dia mengucapkan satu bait Mars Muhammadiyah: di timur fajar cerah gemerlapan, mengusir kabut hitam, menggugah kaum muslimin, tinggalkan peraduan ….”Nah ini artinya kan cepat bangun tidur, aket tangi. Makanya ini lagu Mars Ketangi namanya,” tuturnya.
“Bapak ibu insya Allah tidak rugi bahkan sangat beruntung putra-putrinya bisa mengenyam pendidikan di sini. Seluruh personal pendidik bekerja disemangati Mars Muhammadiyah atau Mars Ketangi ini,” Kata Kung Ridho.
Setelah sambutan pengukuhan lulusan pun dilaksanakan. Satu persatu siswa yang telah menyelesaikan masa pendidikannya dipanggil ke depan untuk dikukuhkan. Kepaka TK menyerahkan map berisi sertifikat laporan hasil pembelajaran. Setelah pengukuhan para siswa sungkem kepada orangtuanya. (Ridho)