PWMU.CO-TK Aisyiyah Bustanul Athfal Wonokromo Tulungagung menggelar Darul Arqam mulai 21 Mei hingga 5 Juni 2018. Kegiatan ini diikuti murid kelompok bermain dan TK serta melibatkan wali murid, PCA dan IPM. Tema yang diambil Ramadhanku Ceriaku.
Ketua pelaksana Darul Arqam Sumarsih SPd menjelaskan, selama sepekan anak-anak menerima materi seputar puasa Ramadhan yang disajikan dengan nonton bareng film kartun Islami. ”Di setiap akhir sesi ada satu anak yang harus mengulas film yang baru saja diputar,” tuturnya.
Di pertemuan ke delapan membahas materi amalan di bulan Ramadhan dengan menitikberatkan sedekah. Untuk itu siswa dan wali murid membawa takjil untuk disedekahkan. Akhirnya terkumpul 6.000 makanan takjil yang dibagikan kepada pengendara di seputar Pasar Gondang.
Tidak hanya bagi bagi takjil kegiatan dilanjutkan dengan pengumpulan zakat fitrah yang kemudian diserahkan kepada fakir dan miskin di sekitar sekolah.
“Senang sekali melihat anak-anak bisa memberikan zakat kepada yang berhak menerima. Mudah -mudahan anak-anak ini kelak bisa menjadi manusia yang peduli dengan orang lain,” ujar Lilis, ketua Ikwam.
Sore yang istimewa mengakhiri Darul Arqam ditandai bagi-bagi takjil kedua dilakukan oleh kader IPM dan murid TK ABA di jalan utama Desa Wonokromo. Setelah itu dilanjut pembagian rapor dan penyerahan ijazah sekaligus buka bersama. (Endah Wijayanti)