PWMU.CO-Angkatan Muda Muhammadiyah (AMM) Ranting Banyuwangi Kec. Manyar Kabupaten Gresik memberi santunan dan bingkisan kepada anak yatim, Sabtu (9/6/2018). Acara bertempat di Masjid Al Muttaqin Banyutami Manyar diikuti oleh 16 anak yatim dan 30 warga Muhammadiyah.
“Muhammadiyah harus tetap eksis sepanjang masa. Harus ada yang menggantikan bapak-bapak Muhammadiyah dan ibu-ibu Aisyiyah,” kata Ustadz Imam Syafi’I, ketua Majelis Dikdasmen PCM Manyar saat mengisi ceramah tausiyah.
”Saya bangga kader-kader muda lewat Angkatan Muda Muhammadiyah sudah mampu membuktikan dengan karya nyata dengan melaksanakan kegiatan seperti ini. Alhamdulillah kita sudah ada generasi penerus dan sudah ada yang menggantikan,” sambungnya.
Kata senada disampaikan Ketua Pemuda Muhammadiyah Ranting Banyuwangi Sardi Hermanto. “Apa yang disampaikan Ustadz Imam Syafi’i membuat kami semakin termotivasi untuk mengadakan kegiatan seperti ini setiap tahun,” ujarnya. Kegiatan ditutup dengan pembagian paket nasi untuk buka bersama. (Nurdin)