PWMU.CO – Keluarga besar RS PKU Muhammadiyah Surabaya dan Klinik Utama Rawat Inap Bersalin (KURIB) Sitti Aisyah Surabaya mendeklarasikan pemenangan kepada Nadjib Hamid dalam pemilihan DPD RI. Deklarasi itu dilakukan dalam rangkaian acara halal bi halal bersama di G-Inspire Universitas Muhammadiyah Surabaya, Kamis (28/6/2018).
Hadir dalam kegiatan ini Rektor Universitas Muhammadiyah Surabaya, Dr dr Sukadiono,MM. Wakil Ketua PDM Surabaya, Hamri Al Jauhari, MPdI, dan Ketua MPKU Surabaya Hari Purnomo, SKM. Deklarasi pemenangan Nadjib Hamid dipimpin langsung oleh Hamri Aljauhari.
“Kalau saya bilang Bapak Nadjib Hamid, dijawab “Menang,” sambil mengepalkan tangan ke atas.” kata Hamri AlJauhari. “Ayo kita Mulai,” ajaknya. “Bapak Nadjib Hamid,” seru Hamri AlJauhari. “Menang,” jawab para karyawan kompak sambil mengepalkan tangannya ke atas.
Menurut Direktur RS PKU Muhammadiyah Surabaya Dr dr Enik Srihartatik, SpKK.MKes, kesempatan Halal bi halal ini menjadi awal RS PKU Muhammadiyah Surabaya memulai deklarasi. “Selanjutnya kami siap terus mendukung dan mensosialisasikan Bapak Nadjib Hamid. Kami siap jika ada tugas ke kami selanjutnya,” papar perempuan yang biasa disapa dr Enik itu.
Sementara Ketua MPKU PDM Surabaya, Hari Purnomo, SKM mengajak kepada seluruh karyawan untuk ikut serta mensukseskan pencalonan Nadjib Hamid. Karena Nadjib Hamid mendapat amanah langsung dari persyarikatan.
“Sudah saatnya kita menjadi pemenang, dan ini menjadi pertaruhan kita semua. Kita bakerja dan berdoa semoga diberi kemudahan untuk menang sehingga menjadi wakil kita di DPD RI,” ujarnya. (Habibie)