PWMU.CO – Setelah melakukan persiapan hampir dua bulan, SMP Muhammadiyah 12 GKB, Gresik, siap mengukir prestasi di Muhammadiyah Education Awards (ME Awards) 2018.
Sebanyak 52 orang delegasi yang terdiri dari siswa dan guru berangkat menuju Malang, Selasa (7/8/18) pagi, untuk mengikuti even tahunan yang diselenggarakan Majelis Dikdasmen Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Jawa Timur, di Dome Universitas Muhammadiyah Malang, Rabu (8/8/18).
Rinciannya, 33 siswa akan berkompetisi dalam olimpiade bidang studi, 3 tim masing beranggotakan 2 siswa mengikuti lomba robotik, 2 guru berlomba dalam penelitian tindakan kelas (PTK), 4 guru mengikuti konferensi, dan 7 guru pendamping.
Bersama tiga sekolah Muhammadiyah GKB lainnya, yaitu SDM 1 GKB, SDM 2 GKB, dan SMAM 10 GKB, rombongan yang menggunakan empat bus itu dilepas oleh Supervisor Majelis Dikdasem Pimpinan Cabang Muhammadiyah GKB Gresik Muhammad Musaini.
“Target di ajang ini adalah prestasi yang terbaik. Untuk itu guru harus terus melakukan pembinaan dan memberikan motivasi pada siswa yang akan ikut lomba,” ujarnya dalam sambutan.
Di tempat terpisah, Koordinator Bina Prestasi SMPM 12 GKB Imrotus Sani SPd optimis akan torehan prestasi siswa di ajang ini. Dia menegaskan, pembinaan yang diberikan sekolah, berupa pembelajaran intensif, diharapkan mampu mendongkrak kemampuan siswa.
“Pembinaan dan pembekalan yang dilakukan di sekolah semoga bisa mengasah kemampuan mereka. Besok semoga mental juara mereka benar-benar diuji,” ujarnya. Dia yakin para siswanya mampu mebawa gelar juara sebagai kebanggana sekolah dan orangtua.
Para siswa pun tak kalah optimis di ajang ini. Mereka telah menyiapkan diri dengan latihan soal, baik dengan bimbingan guru maupun secara mandiri.
“Semoga ME Awards tahun ini bisa lebih baik dari tahun lalu. Bismillah bisa pulang bawa juara,” kata Akhmad Khosyi’ Assajjad Ramandanta, salah satu anggota delegasi siswa. (Ichwan Arif)