PWMU.CO-SMP Muhammadiyah 15 Kenjeran Surabaya mengadakan bermacam lomba untuk memeriahkan Hari Kemerdekaan Indonesia ke- 73 tahun. Lomba yang digelar tarik tambang, mading (majalah dinding) dan lomba yel-yel, Rabu (15/8/2018).
Koordinator lomba Arif Rahmadi SPd menjelaskan, sebelum lomba dimulai memberi semangat dengan meneriakkan yel: “Siapa kita?” Dijawab serempak siswa, ” Indonesia.” Begitu teriakan yel-yel bergemuruh penuh semangat di halaman sekolah.
Paling meriah lomba futsal. Pemainnya wajib pakai sarung. Karena dipakai berlari kadang ada yang melorot dan nyrimpet pemakainya. Di situlah serunya. Meskipun futsal bersarung tak menghalangi pemain menyarangkan gol.
Futsal dipertandingan antar kelas per tingkatan. Masing-masing tingkat kelas 7, 8, 9 diambil dua juara. Permainan makin heboh karena ada pemandu sorak dan supporter yang meneriakkan yel dan atraksi luar biasa. ”Aksi pemandu sorak dan suporter itu juga dinilai kreativitasnya,” ujar Arif.
Kepala SMPM 15 Anis Sami Pujiastuti SE menjelaskan, kegiatan lomba memperingati Hari Proklamasi ini merupakan kilas balik untuk mengenang jasa para pahlawan dalam merebut kemerdekan.
“Sekarang para siswa itu bukan berebut hadiah melainkan kebanggaan sebagai sang juara sejati yang mereka impikan. Ini baru sederhana karena esoknya kami akan mengadakan acara yang ditunggu-tunggu yaitu upacara kemerdekaan,” katanya. (Eko/Habibie)
Juara Lomba Futsal
Kelas 9
Juara 1 kelas 9d
Juara 2 kelas 9a
Kelas 8
Juara 1 kelas 8d
Juara 2 kelas 8b
Kelas 7
Juara 1 kelas 7a
Juara 2 kelas 7b