PWMU.CO – Guru SD Muhammadiyah 11 Surabaya, Riska Oktaviana, punya cara menarik untuk mengajarkan bahasa Inggris pada murid-muridnya.
Seperti yang dia lakukan Selasa (4/9/18). Dia mengajak siswa-siswinya yang duduk di Kelas II Al Kautsar untuk belajar bahasa Inggris dengan menggunakan ‘Hand Puppet’ atau boneka tangan sebagai media pembelajaran pada Selasa (4/9/18).
”Pembelajaran dengan Hand Puppet ini bertujuan untuk melatih kemampuan speaking (berbicara bahasa Inggris) siswa-siswi agar lebih baik dan tidak kaku. Selain itu untuk melatih keberanian siswa berbicara di depan umum,” terangnya.
Dalam pembelajaran ini Riska mengajarkan meteri bahasa Inggris sesuai tema yang sedang berlangsung yaitu tentang living room. Yakni, siswa-siswi diajak bisa mengenal benda-benda yang ada di ruang tamu melalui buku teks.
Di awal pembelajaran, dia memberi contoh dengan cara mempraktikkan secara langsung penggunaan boneka tangan, dan bercerita menggunakan bahasa Inggris dengan menyebutkan benda-benda yang ada di ruang tamu dalam bahasa Inggris.
Setelah itu, siswa-siswi diminta untuk mempraktikkan seperti yang dia contohkan.
Siswa-siswi kemudian menulis paragraf sederhana yang telah dituliskannya di papan tulis. Langkah selanjutnya, para siswa diminta untuk memahami dan menghafalkan apa yang telah ditulis.
Terakhir, siswa diberi kesempatan untuk tampil memainkan boneka tangan sambil berdialog dengan temannya di depan kelas.
”Semoga dengan ini siswa-siswi menjadi lebih ekspresif, antusias dan tetap semangat belajar bahasa Inggris,” harap dia. (Rio)