PWMU.CO-Sukses kuliah dan bisnis tidak semua mahasiswa bisa mengalami. Karena itu tiga mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Muhamamdiyah malang (UMM) ini sangat bersyukur masa kuliah bisa juga dilalui sambil merintis bisnis.
Mereka adalah Ade Damar Kusuma, Galang Yudhamara dan M. Andik Ikhsan Setiawan. Ketiganya membuka usaha minuman dengan brand Kaw Kaw Thai Tea. Omzetnya sekaerang sudah mencapai puluhan juta.
Sukses kali ini tidak langsung jadi. Ade Damar menceritakan, setahun lalu bertiga mencoba bisnis minuman jus buah. Gagal. Sebabnya musim hujan tidak bisa diprediksi. Usahanya gulung tikar.
”Dulu waktu musim penghujan, buah-buahan cepat busuk sehingga kami mencari usaha yang lain,” tutur Ade ditemui Senin (24/9/2018) di kedainya.
Melihat tren yang berkembang adalah Thai Tea, ketiganya mencoba membuat racikan yang nikmat dan khas. Selama satu bulan, bersama temannya Andik Ikhsan riset pada bahan-bahan yang digunakan.
Setelah berkali-kali membuat ramuan akhirnya menemukan komposisi campuran teh yang pas. Ramuan teh itu kemudia diberi merk Kaw Kaw Thai Tea.
“Waktu itu masih hits Thai Tea. Kita lihat bahan bakunya tidak cepat busuk. Juga belum banyak yang menjual di jalanan. Thai Tea kebanyakan di mal,” ujar dia menerangkan.
Akhirnya mereka buka kios minuman teh itu di pinggir jalan. Menumpang di toko-toko. Dengan rombong kaki lima yang menarik. Harganya berkisar Rp 10 ribu – Rp 12 ribu. Ternyata disukai masyarakat.
Sekarang memiliki 30 cabang kedai. Sebanyak 10 kedai milik sendiri. Sisanya dikelola pihak lain melalui sistem franchise. Puluhan cabang tersebut tersebar di berbagai kota seperti Malang, Ngawi dan Probolinggo.
Teh disajikan dalam empat varian rasa. Original, original Milo, green tea dan green Milo.”Keunggulan bisnis kami terletak pada produk yang lebih kental, hadir dengan harga mahasiswa dan dijual di jalanan. Pemasukan kotor keseluruhan sekitar 65 juta tiap bulannya,” tambah Ade.
Ade dan teman-temannya membuktikan bisnis bukan pembatas prestasi kuliah. Kuliah lancar. Bahkan Andik yang baru lulus menjadi mahasiswa terbaik di jurusannya. ”Andik lulus cumlaude IPK terbaik. Saya dan Galang juga akan menyusul insya Allah tepat waktu,” tandasnya. (Izzudin)