PWMU.CO – Sebanyak 204 siswa kelas V dan VI SD Muhammadiyah 2 GKB Gresik atau yang dikenal sebagai Berlian School mengikuti kegiatan munaqasah internal, Sabtu, (13/10/18).
Waka Umum Rahmad Syayid Syuhur menyampaikan kekagumannya kepada siswa siswi yang ikut munaqasah (ujian). ”Hafalan dan bacaan Alquran kalian akan menjadi penolong dan syafaat pada hari akhir,” ujarnya.
Dalam sambutan pembukaan, dia berpesan agara para peserta tidak grogi dalam menghadapi munaqasah internal ini. “Semoga kalian lulus semua dalam,” harapnya, yang diamini oleh seluruh siswa.
Ditemui PWMU.CO, Hermansyah—salah satu munaqis atau penguji—mengatakan secara umum bacaan siswa sudah bagus. “Ada sedikit yang perlu diperbaiki dalam bacaan terutama gharib dan musykilat,” tuturnya.
“Munaqasah ini adalah salah satu bukti bahwa Berlian School berkomitmen dalam pembelajaran Al Islam khususnya Alquran,” ujar Rohmawati, Waka Kurikulum.
“Akan tetapi saya berharap para siswa membaca dan menghafal Alquran bukan hanya untuk mendapatkan syahadah saja,akan tetapi yang terpenting adalah membaca dengan Istiqamah setiap hari,” tuturnya.
Munaqasah internal (sekolah) adalah persiapan sebelum menuju munaqasah eksternal dari munaqisy dari luar sekolah yaitu dari Badan Tajdied Center Pimpidan Daerah Muhammadiyah Gresik. (Khoirul Anam)