PWMU.CO – Untuk menajamkan gerakan, Majelis Tarjih dan Tajdid Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (MTT PWM) Jatim 2015-2020 menyelenggarakan Rapat Kerja (Raker) di Gedung PWM Jatim, (6/3). Dihadiri oleh seluruh pimpinan MTT, raker menghasilkan berbagai keputusan strategis untuk mewujudkan cita-cita Jawa Timur yang Islami dan Berkemajuan. “Lewat Majelis ini, kami ingin menjadikan Muhammadiyah sebagai gerakan yang kritis, dinamis, dan proaktif dalam menjawab persoalan di masyarakat,” begitu kata ketua MTT, DR Mohammad Nurhakim.
Selain membahas berbagai strategi untuk mewujudkan cita-cita itu, Raker juga memutuskan berbagai kebijakan penting, diantaranya mengembangkan dan meningkatkan kompetensi lembaga dan kader tarjih untuk menjawab tantangan zaman. Raker juga memutuskan untuk mengintensifkan forum ketajihan, menghasilkan produk-produk materi, panduan, bimbingan, dan pencerahan untuk masyarakat. Yang tidak kalah pentingnya, MTT juga akan berusaha untuk memaksimalkan sosialisasi hasil ketarjihan tersebut ke masyarakat. (choiri)