PWMU.CO-Roro Martiningsih, guru SMP Muhammadiyah 1 Kapasan Surabaya, menikmati tugasnya sebagai Duta Rumah Belajar Terbaik Nasional. Selain mendapat penghargaan, hadiah, dia juga bisa berkeliling ke berbagai daerah.
Saat perhelatan Anugerah Ki Hajar Dewantara 2018 di The Sultan Hotel Jakarta Pusat, Sabtu (13/10/2018), dia mendapat hadiah laptop. Dia juga bergembira bisa bertemu Walikota Surabaya Tri Rismaharini di acara itu.
Selain sosialisasi pemanfaatan Rumah Belajar untuk generasi milenial, dia ditugasi menyunting sejumlah naskah dari Duta Rumah Belajar lainnya untuk diterbitkan menjadi buku berjudul Inovasi Pembelajaran Abad 21. Buku itu diterbitkan oleh Pustekkom Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.
”Nama saya tercantum sebagai penyusun materi bersama Ibu Hendri Puspa Martasari dari Pustekkom dan Ibu Siti Mutmainah,” katanya. ”Buku itu berisi pengalaman terbaik 34 Duta Rumah Belajar se- Indonesia,” tambahnya.
Tulisannya sendiri dalam buku itu berjudul Pentingnya Sosialisasi dalam Meningkatkan Pemanfaatan Rumah Belajar dimuat di halaman 364. Ketika bertemu Walikota Risma di Jakarta, dia memberikan buku terbitan Pustekkom itu. Hadiah yang sama juga diberikan kepada Kepala Dinas Pendidikan Jawa Timur Saiful Rachman yang juga datang di acara itu.
Sosialisasi program ini dia berkesempatan menyambangi daerah 3T. Terdepan, terluar, tertinggal. Tempat terjauh yang dikunjungi untuk pembinaan guru di Tarakan Kalimantan Utara pada 13-14 Agustus 2018.
Di Jawa Timur, dia menceritakan, sosialisasi daerah terpencil melalui Program Pembelajaran Jarak Jauh bagi Guru SMA yang diselenggarakan oleh Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur secara live on streaming.
”Selama setahun ini saya sudah melatih 1.193 guru untuk memanfaatkan TIK dalam pembelajaran. Rapendik on streaming sejak September-Nopember 2018. Siaran live 24 episode. Saya juga menulis di pena.belajar.kemdikbud.go.id,” ujar dia.
Dia juga berkesempatan ke Singapura mengikuti acara Education Exchane. Di acara itu dia presentasikan makalah tentang Useful Garbage yang mengangkat Fitur Rumah Belajar yang dikolaborasikan denga MS Office dan MS Paint. Lawatan ke Negeri Singa itu pada 12-15 Maret 2018. (Marti)