PWMU.CO-Siswa Madrasah Aliyah Muhammadiyah Ketro Pacitan meraih juara lomba Musabaqah Hifdhil Quran (MHQ) dan Dai Kamtibmas yang digelar di acara berbeda.
Ahmad Aditya, siswa yang pernah mendapat hadiah jam tangan dari Wakil Bupati Pacitan saat menjadi imam tarawih, kali ini meraih juara dua MHQ tingkat kabupaten yang diselenggarakan oleh Ikadi (Ikatan Dai Indonesia).
Prestasi ini kebanggaan bagi warga Muhammadiyah Ketro. “Saya berterima kasih atas upaya siswa-siswi sehingga meraih prestasi yang membanggakan bagi semua warga Muhammadiyah di sini,” kata Kepala MAM 3 Ketro Kebonagung Anis Chobshah dihubungi Rabu (17/10/2018).
Aditya selain sekolah di MAM juga santri Pondok Tahfidz KH Ahmad Dahlan di kompleks Perguruan Muhammadiyah Ketro ini. Ketekunannya menghafal Alquran membuahkan hasil yang membanggakan.
Saat mengikuti lomba MHQ ini, Ahmad Aditya, siswa kelas XI ini meraih nilai 92, dan menyisihkan puluhan peserta lainnya. Final lomba itu diadakan 30 September lalu.
Prestasi lain ditorehkan oleh Ria Cahyani siswi kelas XII juara tiga Lomba Pidato Kamtibmas yang diadakan oleh Polres Pacitan pada (2/10/18). Dia mendapat nilai 955.(Isa)