PWMU.CO-Siswa SD Muhammadiyah 8 Surabaya mengikuti Khataman Alquran dan Doa Bersama yang diadakan oleh Dinas Pendidikan Kota Surabaya di Gelora 10 November Tambaksari, Ahad (21/10/2018),
Siswa yang ditugaskan mengikuti acara ini kelas V Al Wahhab didampingi oleh wali kelas Siti Jumaliah dan guru Mazidatul Rohmah. Kegiatan ini bertujuan mendoakan agar warga Kota Surabaya terhindar dan selamat dari berbagai bencana.
Mereka berkumpul di Taman Mundu tepat di depan Gelora Tambaksari. Mereka bersama guru pendamping berjalan memasuki Gelora melalui gate 2, pintu selatan sebelah timur menuju tribun juz 14.
Begitu masuk suasana sekeliling tribun itu bagai awan putih yang tersebar di bawah terik mentari. Kurang lebih 30.000 peserta dari siswa SD dan SMP se Kota Surabaya hadir dengan berpakaian putih.
Acara segera di mulai, tapi peserta masih terlihat berjubel mencari tempat sesuai dengan juz yang diamanahkan untuk dihafal. Pembawa acara akhirnya meminta peserta yang belum dapat tempat duduk, segera menempati karpet merah di depan panggung.
Acara dimulai diawali sambutan Walikota Surabaya Tri Rismaharini. Walikota kemudian turun dari panggung lalu berjalan keliling lapangan mendekati tribun tempat peserta duduk sambil memberikan sambutan seperti ingin menikmati panas matahari.
Tepuk tangan dan sorak peserta mengiringi kehadiran Ibu Risma di tengah-tenga mereka. Tak ketinggalan, Dinda beserta teman-temannya dari SD Muhammadiyah 8 bersorak meluapkan kegembiraannya didekati Ibu Walikota.
”Sebagai seorang muslim, kita tidak boleh hanya membaca dan menghafal Alquran saja, tetapi kita juga harus memahami isinya karena di dalam Alquran terdapat semua pengetahuan,” kata Ibu Risma.
“Kita tidak boleh miskin, tidak boleh bodoh, tidak boleh malas. Karena itu kita harus menerapkan apa isi Alquran,” lanjutnya.
Pembacaan Alquran dimulai pukul 07.25 dipandu qori dari panggung. Lalu semua peserta membaca sesuai juz masing-masing yang telah diamanahkan. Selanjutnya membaca bersama-sama dimulai dari surat At Takatsur hingga An Naas dan ditutup dengan doa bersama. (Lia)