PWMU.CO-Sekitar 100 siswa TK Aisyiyah Bustanul Athfal (ABA) 40 Pondok Permata Suci berkunjung ke Panti Asuhan Yatim Muhammadiyah Mojopuro Bungah Gresik untuk bakti sosial, Sabtu (27/10/2018). Rombongan siswa ini didampingi guru kelas dan wali murid.
Ini merupakan acara tahunan program bantuan sosial TK ABA 40 PPS. Program ini untuk menumbuhkan kepedulian dan berbagi dengan sesama.
“Dengan berkunjung dan menyerahkan bantuan secara langsung merupakan pembelajaran bagaimana anak-anak ikut berbagi dan merasakan peduli terhadap sesama,” kata Kepala TK ABA 40 Ayu Mira ST SPd.
Ketua Komite TK Mauidlotul Hasanah menambahkan, acara ini sangat bermanfaat terutama sebagai proses pembelajaran anak-anak sejak dini untuk membagi apa yang dia punya. Bukan hanya materi tapi juga perhatian.
Acara dikemas dengan makan bersama dan pemberian infak berlangsung meriah dan menggembirakan bagi anak-anak panti dan siswa-siswi TK ABA 40. Mereka bahagia karena mendapat teman baru dan makan bersama.
“Saya senang sekali bisa ikut acara baksos ini, bisa makan bareng, dan temannya banyak,” kata Nayla Putri Aliza, siswa kelas B 2.
Infak yang dibagikan dalam acara ini sebesar Rp 13,350 juta. Dikumpulkan dari anak-anak dan guru sebesar Rp 4,2 juta. Infak dari wali murid kelompok A dan B Rp 6,150 juta, infak khusus dari anak-anak dan wali murid Rp 3 juta. Bantuan itu diserahkan oleh Kepala Sekolah Ayu Mira dan Ketua Komite Mauidlotul Hasanah.
Ketua panti Drs HM Amin Manan MM mengucapkan banyak terima kasih atas kunjungan dan bantuan yang diberikan oleh TK ABA 40. (M. Ali Safaat)