PWMU.CO-Anggota Qobilah Hizbul Wathan SMP Muhammadiyah 13 Panceng Gresik meraih tiga piala juara lomba dalam penutupan Kemah Akhir Pekan yang digelar Kwarda Gresik, Ahad (6/1/2019).
Acara yang digelar di Bumi Perkemahan MDTC Gunung Kukusan Panceng itu dilaksanakan tiga hari Jumat-Ahad (4-6/1/2019). Lomba yang digelar dalam acara itu tahfidh, senam kreasi, ketangkasan baris-berbaris tongkat(LKPBBT), pionering, dan pentas seni.
Pandu Qobilah Hamas School, sebutan SMPM 13 Panceng, merebut juara 1 Tahfidh Putri, juara 1 Tahfidh Putra, dan juara 2 Pionering Putra.
Tak pelak semua anggota pandu bersorak gembira ketika pengumuman pemenang diumumkan. Tak terkecuali Kepala Hamas School Nurul Wakhidatul Ummah SKom yang ikut mendampingi upacara penutupan sangat gembira. “Alhamdulillah, anak-anak dapat piala tiga. Terima kasih ya, semoga tahun depan bisa lebih baik,” gumamnya.
Ketua Kwarwil HW Jawa Timur Ramanda Muhammad Harun Roshyied dan Kepala SD Muhammadiyah Giri Dina Hanif Mufidah memberi apresiasi terhadap prestasi Hamas School ini. “Sekolah panjengan bagus tahfidhnya sampai memborong piala tahfidh nilainya mumtaz 10,” kata Ramanda Roshyied.
Tidak kalah gembiranya adalah Pembina HW Zamroni, panggilan akrab Mohammad Zamroni SAg. Dia langsung memberi bonus kepada anak-anak yang ikut lomba masing-masing Rp 50 ribu.
Zamroni selalu mendampingi anak-anak di saat lomba. “Untuk memotivasi mereka agar tidak grogi. Kita berdua berbagi mendampingi anak-anak dalam setiap lomba. Apalagi saat final, karena ada dua peserta yang sama nilainya,” ceritanya. (Ulin Nuha)