PWMU.CO – Perhelatan Pekan Olah Raga Rumah Sakit Muhammadiyah-Aisyiyah (PORRSMA) ke-8 yang diselanggarakan di Sarana Olah Raga (SOR) Tridharma Petrokimia Gresik resmi berakhir, Sabtu (19/1/2019) malam.
Hasilnya, Rumah Sakit Muhammadiyah (RSM) Lamongan keluar sebagai juara umum dengan mengoleksi lima gelar juara. Masing-masing diraih dari cabang olahraga (cabor) Tenis Meja (juara III), Bulu Tangkis putra (juara I), Bulu Tangkis putri (juara III), Fusal putra (juara III) dan Futsal putri (juara I).
Ketua MPKU PWM Jatim dr Sholihul Absor mengucapkan selamat kepada RSM Lamongan yang keluar sebagai juara umum PORRSMA kali ini. Juga selamat kepada RSM Gresik yang telah sukses menjadi tuan rumah.
Dokter Absor tak lupa menyampaikan terima kasih kepada para direktur yang telah mengirimkan delegasinya mengikuti PORRSMA kali ini. Adapun PORRSMA diikuti oleh 23 RSMA se-Jatim.
“Selamat buat peserta yang telah bertemu dan menjalin persaudaraan dengan yang lain melalui olahraga. Terpenting adalah semuanya bisa bergembira karena ini adalah kemenangan kita bersama,” katanya ketika dihubungi PWMU.CO, Ahad (20/1/2019).
Bagi dr Absor, momen ini adalah salah satu bentuk enpowerment bagi karyawan RSMA se-Jatim. “Alhamdulillah, mereka tampak bergembira, antusias, semangat, loyal dan kelihatan sekali cintanya dengan RS tempatnya bekerja. Semoga tahun depan semua RSMA bisa ikut. Sekali lagi selamat buat kita semuanya. Karyawan sehat rumah sakit,” paparnya.
Adapun para juara PORRSMA ke-8 Jatim adalah:
Tenis Meja
Juara 1: RSU Aminah Blitar
Juara 2: Rs Muh Kalitidu Bojonegoro
Juara 3 Bersama: RS Muhammadiyah Lamongan dan RS Siti Aisyiah Madiun
Bola Voli
Kategori PUTRA:
Juara 1: RS Ahmad Dahlan Kediri
Juara 2: RSU Aisyiah Ponorogo
Juara 3 bersama: RS Siti Aisyiyah Madiun dan RS Bandung Tulungagung
Kategori Putri:
Juara 1: RS Hasanah Mojokerto
Juara 2: RS Ahmad Dahlan Kediri
Juara 3 bersama: RSU Aisyiyah Bojonegoro dan RS Bandung Tulungagung
Bulu Tangkis
Kategori putra:
Juara 1: RS Muhammadiyah Lamongan
Juara 2: RS Siti Khotijah Sepanjang
Juara 3 Bersama: RS Ahmad Dahlan Kediri dan RSU Aminah Blitar
Kategori Putri:
Juara 1: RSU Aisyiah Ponorogo
Juara 2: RS Hasanah Mojokerto
Juara 3 bersama: RS Muhammadiyah Lamongan dan RS Muhammadiyah Babat
Futsal
Kategori putra:
Juara 1: RSU Aminah Blitar
Juara 2 : RSSK Sepanjang
Juara 3 bersama: RSSA Bojonegoro, RSM Lamongan, dan RSM Babat
Kategori Putri:
Juara 1: RSM Lamongan
Juara 2: RSMAD Kediri
Juara 3 bersama: RSM Nganjuk dan RS Siti Aisyiyah Madiun.
“Selamat bagi para juara. Sedangkan bagi yang belum juara jangan berkecil hati karena masih ada ajang selanjutnya,” ucapnya. (Aan)