PWMU.CO-Pemberdayaan perempuan akan efektif dengan penguatan struktur di Pimpinan Ranting Aisyiyah (PRA). Karena ranting langsung menyentuh kehidupan masyarakat.
Demikian disampaikan Ketua Pimpinan Cabang Aisyiyah (PCA) Candi Sidoarjo Prayekti SPd dalam sambutan pelantikan tiga ranting Aisyiyah, Ahad (24/2/2019). Tiga Ranting baru yang dilantik itu PRA Tenggulungan, Gelam, dan Kedungkendo.
Budhe Yekti, begitu dia biasa disapa, bertekad sampai masa periode habis akan membentuk PRA setiap desa se-Kecamatan Candi. ”Sekarang tinggal enam desa yang belum ada PRA-nya yakni Desa Sepande, Sumokali, Jambangan, Klurak, Durungbanjar, dan Kendalpecabean dari total 24 desa,” tuturnya.
Selama satu periode ini, sambungnya, sudah terbentuk 18 PRA. Kuncinya adalah rajin turun ke ranting sehingga bisa bertemu langsung dengan masyarakat.
Dengan berdirinya PRA di setiap desa, kata perempuan yang juga kepala Kantor Layanan Lazismu Umsida ini berharap, akselerasi capaian program pemberdayaan perempuan di bidang spiritual, sosial dan ekonomi bisa terlaksana. (Prayekti, Hendra Pornama)