PWMU.CO – Majelis Dikdasmen Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kota Malang bekerja sama dengan FKIP Universitas Muhammadiyah (UMM) Malang menyelenggarakan Workshop Pengembangan Sekolah Berbasis 8 Standar Nasional, di Aula SD Muhammadiyah 4 Kota Malang, Rabu (1/5/19).
Kegiatan yang diikuti oleh SMP/MTs Muhammadiyah Se-Kota Malang itu dibuka oleh Sekretaris Majelis Dikdasmen PDM Kota Malang Saadih Sidiq MPd. “Kegiatan ini sangat luar biasa karena di hari libur nasional para peserta yang merupakan sepala sekolah dan wakil kepala sekolah bisa menyempatkan untuk hadir dalam rangka mencari inspirasi dan ilmu dalam pengembangan sekolah dan madrasah,” ungkapnya.
Dr Budiono MSi—Dosen Prodi Civic Hukum FKIP UMM—mengawali materi dengan satu pertanyaan, “Mengapa workshop ini bertema ‘pengembangan’ bukan ‘mengembangkan’? Menurutnya, pengembangan bermakna sebuah proses perbaikan yang berlangsung secara terus-menerus.
Dia juga menjelaskan bahwa manajemen sekolah—baik kepala sekolah, wakil kepala sekolah, maupun guru—harus bekerja dalam bentuk team work. Budiono berharap melalui kegiatan workshop ini peserta mempunyai kemandirian, integritas, komitmen, tanggung jawab, berjiwa nasionalis, serta peduli dan loyal.
Dalam kesempatan itu Budiono menjelaskan 8 standar nasional, yang meliputi kompetensi kelulusan, isi, proses, pendidikan dan tenaga pendidikan, sarana prasarana, pengelolaan, pembiayaan, serta penilaian pendidikan.
Sementara itu, Kepala Madrasah Tsnawiyah Muhammadiyah 1 Malang Abdul Wahid MPd menyampaikan terima kasih kepada jajaranya yang terlibat secara langsung dalam workshop ni. “Alhamdulillah kita bisa sharing dengan saudara-saudara kita yang ada di lima SMP dan dua MTs yang lain terkait dengan pengembangan sekolah. Mereka bukan rival atau pesaing tapi sebagai mitra dalam berkarya di dunia pendidikan,” ungkapnya. (Djoko Triono)