PWMU.CO-Banyak hikmah yang diperoleh dari berpuasa. Bisa menahan lapar, haus, dan juga hawa nafsu. Menambah keimanan dan kesehatan.
Demikian disampaikan Drs Fatkhul Munir ketika kultum di Mushalla An Nur Sentul Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Tembelang dalam acara Tarling (Tarawih Keliling), Sabtu (18/5/2019).
Dia mengatakan, beberapa hikmah puasa adalah pertama, melatih diri menjadi lebih sabar. ”Kita menjalankan puasa bukan hanya menahan lapar serta haus. Tetapi berpuasa kita dapat dilatih untuk terbiasa menahan amarah, dan tidak berburuk sangka pada orang lain,” ujarnya.
Kedua, melatih menjadi orang yang lebih disiplin. Seseorang yang menjalankan puasa, hidupnya lebih teratur. ”Sebagai contoh kita terbiasa bangun pagi, dengan menjalankan puasa, maka kita semakin lebih teratur bangun pagi untuk menjalankan makan sahur,” katanya.
Mereka yang makannya tidak teratur, menurut dia, dengan berpuasa, makannya dapat teratur. Yakni saat sahur dan berbuka puasa. Dengan terbiasa bangun pagi, setelah itu hidupnya menjadi teratur.
Ketiga, sambung dia, melatih seseorang menjadi lebih bersyukur. ”Sewaktu kita berpuasa, kita hanya makan dua kali, di waktu berbuka puasa dan sahur. Dengan demikian, kita semakin lebih merasa bersyukur dengan apa yang kita makan selama ini saat kita tidak berpuasa. Dengan demikian, rasa syukur itu dapat muncul pada diri seseorang tersebut,” tuturnya.
Karena itu mumpung ini bulan suci Ramadhan, kata dia, marilah kita tingkatkan ibadah kita. Jangan hanya karena mau membeli baju Lebaran terus tidak puasa atau tidak tarawih karena kekenyangan.
“Jangan sampai hal-hal yang sepele ini, membuat kita meninggalkan ibadah-ibadah di bulan Ramadhan, karena belum tentu tahun depan kita bisa bertemu dengan bulan Ramadhan,” tandasnya. (Zuly Ahsanul Bariyyah)