PWMU.CO-SMA Muhammadiyah 1 dan Lazismu Lumajang mengadakan pagelaran teater Semamusa Berbagi, Sabtu (25/5/2019) sore. Acara bertempat di halaman MTs Muhammadiyah Randuagung Desa Ledok Tempuro.
Pertunjukan teater yang ditampilkan adalah seni pantomim. Ada tiga pemain bermain gerak memeragakan sebuah cerita. Seperti membaca koran. Setiap gerakan diiringi musik yang dibunyikan pemain di belakang.
Setelah penampilan seni, acara diisi dengan pemberian bingkisan kepada kepada fakir miskin dan dhuafa. Kemudian dilanjutkan dengan buka puasa.
Tampak hadiri Ketua PCM Randuagung Agus Kholiq, Seketaris Lazismu Lumajang Sa’id Romdhon, Kepala MTs Muhammadiyah Kusnandri, Wakasek SMA Muhammadiyah 1 Hasan Ali Mansur SPdI dan para guru.
Hasan Ali Mansur mengatakan, selain pemberian bingkisan, acara ini juga mengenalkan profil SMAM Lumajang kepada masyarakat dengan menampilkan kreativitas siswa dalam bentuk teater.
”Kita berharap antara lembaga persyarikatan selalu menjalin tali silaturahim dan saling mendukung,” katanya. (Kuswantoro)