PWMU.CO – Pimpinan Daerah Ikatan Pelajar Muhammadiyah (PD IPM), Pimpinan Daerah Nasyiatul Aisyiyah (PDNA), dan Lazismu Pacitan berkolaborasi berbagi ratusan takjil di Jalan Ahmad Yani, depan Gedung Jenderal Soedirman, dan RSUD dr Darsono, Kamis (30/5/19) sore.
“Semoga makanan yang kita bagi, memudahkan mereka untuk berbuka, karena masih harus melakukan perjalanan,” ujar Endang Sumiati, Ketua Pimpinan Daerah Nasyiatul Aisyiyah (PDNA) Pacitan.
“Selain untuk pengguna jalan, kita juga berbagi dengan para abang becak yang melintas dan mangkal di sepanjang jalan ini,” kata Endang.
Aktivis IPM yang semula mengadakan kajian Ramadhan di Gedung Dakwah Muhammadiyah Pacitan juga bergabung untuk membagikan takjil.
“Kita bergabung untuk pembelajaran peduli sosial bagi pengurus IPM,” kata Dedi Suryanto, Ketua Umum Pimpinan Daerah IPM Kabupaten Pacitan. Sebagian mereka bergabung dengan PDNA dan yang lain bersama Lazismu membagikan di RSUD dr Darsoo,” kata Dedi.
“Selain pengendara di jalanan Sasaran kita adalah masyarakat yang sedang menunggu saudaranya yang sedang sakit,” kata Nurolin, Sekretaris Lazismu Pacitan. Selesai berbagi, peserta kembali ke Gedung Dakwah Muhammadiyah Pacitan untuk berbuka bersama.
Acara ini juga dihadiri anggota Pimpinan Daerah Muhammadiyah Pacitan Nurul Hadi Musthofa. “Kita apresiasi kegiatan kader-kader muda ini, yang sudah memiliki kepedulian yang tinggi pada sesamanya,” kata Nurul. (Muh. Isa Ansori)