PWMU.CO -Pondok Pesantren Karangasem Muhammadiyah Paciran Lamongan menggelar buka puasa menyediakan 1.000 kotak nasi dan pembagian zakat fitrah 517 paket di Masjid Sa’ad Al Ujairi, Ahad (2/6/2019).
KH Mufti Labib saat memberikan tausiyah menjelaskan, seribu kotak nasi berasal dari keluarga besar kaum muslimin dari Australia. ”Ini wujud persaudaraan sesama ummat Islam,” katanya.
Pondok pesantren Karangasem Muhammadiyah Paciran Lamongan, sambung dia, setiap satu tahun sekali mendapatkan amanah nasi dan takjil dari kaum muslimin Australia untuk diberikan kepada masyarakat Indonesia di sekitar pondok. ”Mereka berharap agar seluruh kaum muslimin di Indonesia bisa berbuka puasa secara berjamaah di masjid,” tuturnya.
Umat Islam dianjurkan agar sesama muslim saling memberi terutama bagi orang berpuasa, kata Kiai Mufti Labib. Demikian pula saling memaafkan, karena Islam mengajarkan sesama muslim adalah saudara antara yang satu dengan lainnya.
Bantuan ifthar ini, ujar dia, supaya semua bisa memanfaatkan dan mendapatkan berkah bagi kaum muslimin yang memberikan bantuan buat kita semua.
”Kaum muslimin Australia berharap agar seluruh umat di Indonesia khususnya di sekitar Pondok Pesantren Karangasem ini bisa menjalankan ibadah puasa dengan baik, sehingga mendapatkan predikat orang yang bertakwa, la alakum tattaqun,” katanya. (Ali Shodiqin)