PWMU.CO – Madrasah Tsanawiyah Muhammadiyah (MTsM) 5 Daun, Sangkapura, Bawean, Kabupaten Gresik, mengirim dua regu dalam kegiatan gerak jalan memperingati HUT Ke-74 RI di Kecamatan Sangkapura, Selasa (20/8/19).
Ada 22 siswa yang mengikuti kegiatan yang mengambil rute dari perkampungan sampai Alun-Alun Sangkapura. Mereka dibagi dalam kelompok putra dan putri yang masing-masing terdiri 11 siswa.
Kepala MTsM 5 Bawean Eklis Dinika MPdI menjelaskan, dia mengimbau pada para siswa untuk ikut andil dalam memeriahkan hari bersejarah itu, salah satunya dengan mengikuti gerak jalan di tingkat kecamatan. “Dengan harapan siswa mereka mampu memaknai arti kemerdekaan Republik Indonesia yang merupakan hasil perjuangan rakyat Indonesia. Mereka berkorban jiwa dan raga demi yang namanya Kemerdekaan,” terangnya, Kamis (22/8/19).
Dia lalu mengutip pesan Bung Karno, “Perjuanganku lebih mudah karena mengusir penjajah, tapi perjuanganmu akan lebih sulit karena melawan bangsamu sendiri.”
Sebagai generasi muda, sambungnya, khususnya siswa MTsM 5 Bawean, maknailah hari kemerdekaan ini dengan penuh penghayatan. “Kenanglah dan ingatlah selalu banyak jasa yang telah berkorban dimedan perang, berjuta jiwa, nyawa melayang. Oleh karena itu isi kemerdekaan itu dengan hal-hal yang membawa perubahan positif untuk generasi berikutnya,” pesan dia.
Nasiruddin SPd, salah satu guru MTsM 5 yang ikut mendampingi siswa gerak jalan, menelaskan, ini merupakan kegiatan rutin yang diikuti MTsM 5 Bawean. “Tiada lain agar siswa -siswi pelajar di Bawean khususnya MTs M 5 bisa mengenal dan menumbuh kembangkan jiwa nasionalisme dalam dirinya yang Insyaallah pada masa yang akan datang,” papar dia.
Ke depan, ujarnya, MTsM 5 Bawean akan mengirim lebih banyak regu sehingga bisa membawa madrasah semakin dikenal masyarakat. (*)
Kontributor Eklis Dinika. Editor Mohammad Nurfatoni.