PWMU.CO – PT Berkah Kawasan Manyar Sejahtera (BKMS) menggelar kegiatan CSR Peduli Pendidikan berupa bantuan beasiswa kepada 50 siswa berprestasi tingkat SD, SMP, dan SMA/SMK. Bantuan berupa biaya SPP dan perlengkapan untuk satu tahun.
Beasiswa diberikan kepada siswa berprestasi di enam desa di sekitar Kawasan Industri JIIPE, yaitu Desa Manyarsidorukun, Manyarsidomukti, Manyarejo, Banyuwangi, Karangrejo, dan Kramat, di Kecamatan Manyar, Kabupaten Gresik, Jumat (6/9/19).
Beasiswa langsung deserahkan pada siswa yang didampingi kedua orangtuanya dengan disaksikan oleh kepala desa masing-masing di Kantor Pemasaran PT BKMS/JIIPE.
Direktur PT BKMS Henri Handoko menjelaskan beasiswa ini merupakan salah satu bentuk kepedulian perusahaan kepada masyarakat sekitar, khususnya di bidang pendidikan. “Semoga bantuan dari kami dapat bermanfaat dan yang terpenting lagi adik-adik dapat termotivasi untuk belajar lebih giat agar sukses meraih cita-citanya,” ujarnya dalam sambutan.
Program CSR Peduli Pendidikan ini, sambungnya, juga merupakan bentuk kontribusi perusahaan dalam membantu program pemerintah: Mewujudkan SDM Unggul Indonesia Maju.
Handoko berharap, melalui program ini, masyarakat sekitar kawasan memperolah manfaat yang seluas-luasnya. “Dan bisa mempererat jalinan komunikasi antara masyarakat Industri dengan masyarakat sekitar kawasan,” ujarnya.
Dia juga berharap dengan dukungan semua pihak pembangunan Kawasan Industri JIIPE dapat cepat terlaksana sehingga dapat memberikan kontribusi dalam peningkatan pertumbuhan ekonomi nasional dan Gresik, khususnya masyarakat sekitar. (*)
Penulis Mifti Haris. Editor Mohammad Nurfatoni.