PWMU.CO-Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kabupaten Blitar menggelar Kajian Ahad Pagi Taman Surga, Ahad (22/09/2019). Hadir sebagai pembicara Ustadz dr Tjatur Prijambodo MKes, Direktur RS Aisyiyah Siti Fatimah Tulangan.
Pengajian bertempat di Masjid Nurul Iman Kanigoro itu dihadiri 250 orang dari PCM, PRM dan Aisyiyah.
Dokter Tjatur menyampaikan pentingnya niat ikhlas sebagai kunci hidup sehat. Menurut dia, banyak faktor orang sehat itu menjadi sakit. Di antaranya karena tidak bisa memanajemen niat di dalam hati.
Kajian ditutup dengan pengobatan dari RS Islam Aminah Blitar dan konsultasi gizi kepada jamaah yang hadir.
Jamaah yang datang lebih awal juga mendapatkan doorprize berupa minyak goreng dan sayur mayur dari Lazismu dan LAZ BMA Blitar. (*)
Penulis Endy S Editor Sugeng Purwanto