PWMU.CO – Bakti sosial mewarnai kegiatan Semarak Milad Muhammadiyah Panceng, Gresik, Jumat (25/10/19).
Kegiatan untuk menyambut puncak perayaan Milad Ke-110 H/107 M Muhammadiyah itu sudah berlangsung sejak 18 Oktober 2019. Mulai dari pawai mobil hias, lomba ortom tingkat ranting, Perkemahan Hizbul Wathon, hingga bakti sosial.
Baksos digelar di Perguruan Muhammadiyah Pantenan, Panceng, Gresik, dan diikuti oleh warga masyarakat sekitar Kecamatan Panceng. Meliputi: pemeriksaan kesehatan gratis oleh Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Sekapuk, pemeriksaan IVA (inspeksi visual asem asetat) oleh Puskesmas Panceng dan donor darah oleh Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Gresik.
“Apresiasi kami untuk warga Muhammadiyah Panceng yang telah mengikuti donor darah, meskipun dari 30 orang hanya 12 yang lolos,” ujar Ratna Dewi KS Kep Ners, dari PMI Gresik.
Dia menelaskan, kegiatan donor darah ini dalam rangka membantu sesama untuk memenuhi stok darah yang ada di kabupaten Gresik.
Mengenai peserta yang gagal donor darah, Ratna Dewi mengungkapkan penyebabnya karena kadar hemoglobin (Hb) yang rendah. “Oleh karena itu harus di-follow up-i untuk pemberian tablet zat besi,” ujarnya.
Sementara itu, sebanyak 40 orang mengikuti pengotan gratis. Dr Umi zakiyah, dokter penanggung jawab baksos dari RS PKU Muhammadiyah Sekapuk mengungkapkan banyak peserta pengobatan gratis yang terdiagnosa hipertensi atau tekanan darah tinggi.
“Oleh karena itu, kami berpesan untuk panitia agar disosialisasikan ke warga untuk diet rendah garam, mengurangi konsumsi lemak, dan menghindari stress,” pesannya. (*)
Penulis Nurul Afianah. Editor Mohammad Nurfatoni.