PWMU.CO–SD Muhammadiyah 1 Krian (Sakri) Sidoarjo merayakan milad sekolah ke-20 dengan karnaval, lomba, dan pentas seni, Sabtu (30/11/19).
Kegiatan lomba mengundang murid TK untuk lomba mewarnai, fashion show, kolase, pildacil, dan menyanyi lagu dolanan Jawa. Ada parade budaya karnaval, pertunjukan angklung dan seni lukis batik payung.
Karnaval diiringi alunan merdu dari angklung dengan ratusan peserta dan panitia memakai kostum adat Jawa. Seni lukis batik payung merupakan kegiatan baru di milad SDM Sakri.
Payung sebagai media lukis memotivasi para siswa meningkatkan minat, bakat, dan prestasi baik bidang akademik maupun nonakademik melalui karya nyata.
Ketua Panitia Aryani mengatakan, milad ke-20 ini keluarga besar SD Muhammadiyah 1 Krian mengambil tema Spirit of Local Culture. Dengan harapan mengajak genarasi penerus mengenalkan dan melanjutkan budaya bangsa serta menjadi ujung tombak negara di masa depan lewat budaya lokal.
”Peserta perayaan milad kali ini melebihi perkiraan. Ini sarana dakwah dan promosi,” tuturnya. (*)
Penulis Akmal Hamdani Syamda Editor Sugeng Purwanto