PWMU.CO – Outbound sinergi tiga lembaga pendidikan di Perumahan Pongangan Indah (PPI) Manyar Gresik ini tergolong unik. Pasalnya, meski hanya tiga lembaga, namun ada lima kepala sekolah yang mengikuti kegiatan di Songa Adventure Probolinggo, Sabtu-Ahad (30/11-1/12/19).
Kelima kepala sekolah itu adalah Ahmad Faizun SSos dari SD Muhammadiyah Manyar (SDMM), Kurniawati AMa dari TK Aisyiyah 36 PPI, Nurhana SSos dari Play Group Tunas Aisyiyah PPI, Drs AH Nurhasan Anwar MPd dari SD Alam Muhammadiyah Kedanyang (SD Almadany), dan Muhammad Ilham Yahya SPd dari SD Muhammadiyah 1 (SD Mutu) Bawean.
Hasan dan Ilham merupakan guru SDMM yang ditugaskan memimpin sekolah baru di Kabupaten Gresik. Sekolah yang dipimpin Hasan, SD Almadany, telah beroperasi mulai tahun pelajaran 2018/2019. Sedangkan sekolah yang dipimpin Ilham, SD Mutu Bawean, baru beroperasi tahun pelajaran 2019/2020 ini.
Dihubungi PWMU.CO via pesan WhatsApp, Jumat (6/12/19) Hasan mengaku sangat berkesan saat acara tersebut. “Sangat bagus, dalam satu ranting bisa melakukan kegiatan bersama, bisa saling mengenal, dan lebih mengakrabkan,” ucapnya.
Yang terpenting, lanjutnya, bisa merasa saling memiliki amal usaha yang ada. “Guru SD merasa memiliki dan peduli dengan TK dan PG, begitu juga sebaliknya,” ujarnya. Ia berharap ke depan bisa bersinergi dalam rapat kerja dan menyusun program bersama.
Saat ini, SD Almadany sudah mendapat 46 siswa dari 48-52 kuota yang ada untuk siswa baru tahun pelajaran 2020/2021.
Hal senada diungkapkan Ilham. Ia bersyukur sudah ada 22 siswa yang indent untuk tahun pelajaran 2020/2021. Baginya, kegiatan outbound sinergi sungguh luar biasa. “Bermanfaat sekali dan sangat bagus bagi sinergitas tiga amal usaha di PPI,” ungkapnya.
Tak hanya itu, Kurniawati pun mengaku kegiatan yang dinanti-nanti tersebut akhirnya bisa membuat semua guru dan karyawan berkumpul bersama, saling kenal, dan akrab. “Apalagi saat show talent, bakat-bakat terpendam guru-guru dikeluarkan semua,” ujarnya. Ia berharap ke depan kegiatan ini dapat terus dilaksanakan dan sinergi dapat diteruskan dalam hal apa pun.
Nurhana juga senang, khususnya saat game outbound. Semua peserta melebur tanpa harus menunggu saling kenal. Saling bekerja sama mengikuti alur yang diperintahkan oleh pemandu dari tim Songa Adventure.
“Saya sendiri berkesempatan satu tim dengan Kepala TK Aisyiyah 36 PPI, SD Mutu Bawean, dan SD Almadany. Senang bisa belajar saat melihat mereka memberi masukan untuk tim,” ucapnya.
Bagi Ahmad Faizun, kegiatan ini berhasil sesuai target. “Ini bisa dilihat dari awal kebersamaan dalam kepanitiaan dari 3 lembaga,” ucapnya.
Kegiatan ini, lanjutnya, juga dikemas dalam konsep managemen berorientasi pembekalan, menguji kemampuan menjadi leader yang andal.
Suasana alami penginapan yang membuat bertambah akrab dan bersahaja, ditambah dengan penampilan bakat dari tiap kelompok yang diluar dugaan, membuat kagum. “Seperti ada lomba tingkat kabupaten,” kata Faizun sambil tersenyum.
Sebagai Kepala SDMM, ia senang bisa mengirimkan guru terbaiknya untuk berbagi dengan dua lembaga pendidikan di Kabupaten Gresik. (*)
Kontributor Anik Nur Asia Mas’ud. Editor Mohammad Nurfatoni.