PWMU.CO-Pimpinan Daerah (PD) IPM Lamongan mengadakan acara Yuk Ngaji yang diikuti 70 pelajar Lamongan dan santri Pondok An Nur Karanggeneng. Acara bertempat di Masjid Baitul Muttaqin, Ahad (8/12/2019).
Hadir sebagai pembiacara Ustadz Delmin Al Fatih SAg yang menyampaikan masalah akhlak. ”Akhlak itu ibarat pakaian, kita harus bisa menempatkan sesuai dengan tempatnya,” katanya.
Pelajar hari ini, sambung dia, harus mempunyai akhlak yang baik apalagi kita sebagai pelajar Muhammadiyah harus berbeda dengan pelajar lain dan mampu memberikan contoh yang baik.
Ketua Pelaksana Dhiya’ul Ilmi Al Fatawa menyampaikan, diadakannya kajian ini bertujuan menghidupkan kembali ruh para pelajar Muhammadiyah.
”Ruhnya Muhammadiyah adalah pengajian. Acara ini digelar juga untuk membangun kembali fungsi masjid sebagai pusat peradaban Islam,” tuturnya.
Sementara Ketua Umum PD IPM Lamongan Abdul Kholis Fadli menambahkan, IPM Lamongan mempunyai program Pelajar Kembali ke Masjid agar dapat menumbuhkan semangat pelajar untuk selalu merawat dan memakmurkan masjid.
”Program ini juga sejalan dengan gerakan dari Majelis Tabligh PDM Lamongan yaitu Gerakan Memakmurkan Masjid Muhammadiyah (GM3),” katanya. (*)
Penulis Ghulamin Halim Editor Sugeng Purwanto