PWMU.CO – SMAM 1 Gresik merupakan salah satu sekolah Muhammadiyah terbaik di Indonesia. Oleh karena itu kepala sekolah yang baru bertugas menjadikan SMAM 1 Gresik sebagai sekolah yang paling diminati masyarakat. Demikian pesan Ketua Majelis Pendidikan Dasar dan Menengah (Dikdasmen) Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Jatim, Dra Arbaiyah Yusuf MA, dalam Serah Terima Kepala SMAM 1 Gresik, Selasa (13/7) pagi.
Ainul Muttaqin SP dilantik sebagai Kepala SMAM 1 Gresik periode 2016–2020. Ia menggantikan Thoha Maksun SAg yang sudah mengabdi pada periode 2012–2016. Pembacaan Surat Keputusan dilakukan oleh Ketua Majelis Dikdasmen PDM Gresik, Ir Dodik Priyambada.
(Baca: Inilah Gerak Cepat Majelis Dikdasmen untuk Keunggulan Sekolah Muhammadiyah Gresik dan Sekolah Muhammadiyah yang Bertabur Prestasi Itu, Kini Jadi Sekolah Rujukan Nasional)
Arbaiyah juga mengajak para ahli yang ada di SMAM 1 Gresik untuk memberikan kontribusi bagi sinergitas sekolah. “Jaringan yang selama ini baik dengan semua pihak harus dilanjutkan,” katanya.
Sebagai media dakwah, kata Arbaiyah, sekolah harus mampu membentuk kepribadian anak didik yang unggul. Di samping itu, tugas sekolah adalah mempersembahkan prestasi akademik dan non-akademik yang baik.
Dalam kesempatan ini Arbaiyah juga menyampaikan apresiasi kepada kepala sekolah periode sebelumnya. “Dalam masa jabatan Pak Thoha SMAM 1 Gresik berhasil menjadi Juara Umum MEAward 2016,” ujarnya.
(Baca juga: Muhammadiyah Kembali Lahirkan Kepala Sekolah Berprestasi dan Yang Lain Masih Buka Pendaftaran, Sekolah Ini Sudah Orientasi 536 Siswa Baru)
Thoha Mahsun SAg siap mendukung kepemimpinan yang baru ini. “Tugas kita mendukung Pak Ainul untuk bersama-sama memajukan AUM SMAM 1 Gresik,” katanya. Sementara itu Kepala SMAM 1 Gresik yang baru, Ainul Muttaqin, di samping mengucapkan terima kasih pada kepala sekolah sebelumnya, juga mengajak berbagai pihak untuk bersinergi dalam mengembangkan memimpin sekolah yang berada di Jalan KH Kholil Gresik. “Perlu kita tancapkan semangat yang baru agar SMAM 1 menjadi sekolah yang paling diminati masyarakat, selalu Be The First,” ungkapnya.
Ketua PDM Gresik Drs Taufiqullah Ahmady MAg, dalam sambutannya mengajak bersyukur karena SMAM 1 Gresik masih menjadi sekolah pilihan masyarakat. Ia juga mengucapkan terima kasih kepada Thoha Mahsun yang selama ini sudah membawa kesuksesan SMAM 1 Gresik. “Kepada Pak Ainul Muttaqin, mari menjaga sinergitas dan soliditas internal.” (M Fadholi Aziz)