PWMU.CO – Meng-update dan meng-upgrade pengetahuan salah satu usaha untuk memotivasi diri dalam meraih yang terbaik. Salah satunya adalah mengikuti Diklat (Pendidikan dan Pelatihan) Muyassaroh.
Hal itu disampaikan Ketua Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) GKB Gresik Muhammad Jufrie BA SSos dalam sambutan Diklat Muyassaroh di Cordoba Convention Hall SMA Muhammadiyah 10 GKB Gresik, Senin (30/12/19).
Jufrie menuturkan, PCM sangat bahagia karena ustadz-ustadzah di Amal Usaha Muhammadiyah (AUM) di bawah Majelis Pendidikan Dasar dan Menengah (Dikdasmen) terus menuntut ilmu untuk kepentingan umat.
Diklat ini, menurutnya, wajib hukumnya untuk diikuti guru Ismuba (Al Islam, Ke-Muhammadiyaan dan Bahasa Arab) empat sekolah. SD Muhammadiyah 1 GKB, SD Muhammadiyah 2 GKB, SMP Muhammadiyah 12 GKB dan SMA Muhammadiyah 10 GKB.
Memiliki kemampuan ini, lanjutnya, akan memudahkan dalam mempraktikkan ketika mengajar siswa di sekolah masing-masing.
Kegiatan yang diselenggarakan Tim Sinergi Al Islam yang diikuti 41 peserta dengan menggandeng LPBA (Lembaga Pendidikan Bahasa Arab) Surabaya ini, Jufrie mengatakan, kegiatan ini adalah salah satu peluang ustadz-ustadzah untuk terus meningkatkan kemampuan Bahasa Arab.
”Dalam Diklat ini akan dijelaskan bagaimana belajar bahasa Arab yang mudah dan menyenangkan,” tuturnya.
Dia menegaskan, tidak ada nilai rugi ketika kita memiliki niat untuk menuntut ilmu. Semakin kita memiliki karakter ilmu ini maka kita akan akan diberikan kemudahan. Sampai kita mengaplikasikan pun akan diberikan kemudahan juga.
Kegiatan Diklat Muyassaroh berlangsung selama dua hari. Hari terakhir akan dihelat hari Sabtu (4/1/2020) di tempat yang sama. (*)
Penulis Ichwan Arif Editor Sugeng Purwanto