PWMU.CO-Pimpinan Daerah Ikatan Pelajar Muhammadiyah (PD IPM) Ponorogo turun jalan mengadakan pentas puisi penggalangan dana di arena Car Free Day Jalan Baru, Ahad, (5/1/2020). Kegiatan ini dimotori oleh Bidang Advokasi IPM.
Ketua PD IPM Ponorogo M. Tegar Khusyairi Hansyah menyampaikan, kegiatan ini dilakukan sebagai kepedulian terhadap korban banjir di wilayah Jabodetabek.
Ketua Bidang Advokasi Try Setyoningsih menambahkan, biasanya penggalangan dana hanya dilakukan di setiap lampu merah dan sekadar membawa kardus.
”Kali ini PD IPM Ponorogo mengonsep penggalangan dana dengan pentas puisi. Lewat cara ini kreativitas bikin puisi tersalurkan serta menarik perhatian para pengunjung CFD untuk partisipasi dan menyumbang,” ujarnya.
Dijelaskan, pentas puisi dibuka untuk umum, siapapun boleh ikut baca puisi. Tidak membatasi hanya pada anggota PD IPM Ponorogo.
” Tanggapan dari masyarakat juga bagus. Padahal, awalnya waswas. Ternyata banyak warga memberi donasi. Kami baru berkegiatan siang hari, berapapun yang didapat harus kami syukuri,” jelas Try.
Donasi yang terkumpul Rp 742.500. Tidak hanya PD IPM Ponorogo yang melakukan aksi galang dana. Di arena CFD juga ada beberapa lembaga lain yang juga sedang menggalang dana untuk banjir Jakarta. (*)
Penulis Afi Tri Aprilia Editor Sugeng Purwanto