PWMU.CO – MCCC Krembangan beri sembako warga yang melakukan isolasi mandiri di rumah. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada Selasa (21/4/20).
Ketua Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Krembangan Sutikno menyampaikan, upaya dan dukungan terus dilakukan masyarakat dalam memutus dampak Covid-19. “Bantuan diberikan terutama pada warga yang melakukan isolasi mandiri di rumah,” ujarnya.
Menurut Sutikno, wilayah yang mendapat bantuan Muhammadiyah Covid-19 Command Center (MCCC) Krembangan di Krembangan Bhakti gang XI. Di kampung tersebut terdapat pasien terkonfirmasi positif Covid-19. “Seluruh warga melakukan isolasi mandiri dan tidak melakukan aktifitas di luar rumah,” jelasnya.
25 Paket Sembako
MCCC Krembangan beri sembako warga sebanyak 25 paket. Sembako-sembako tersebut diberikan langsung pada ketua RT 11 RW 2 Krembangan Bhakti.
Didampingi Sutikno, pemberian sembako diserahkan langsung Koordinator Divisi Ekonomi dan Ketahanan Pangan MCCC Krembangan Fauzan Arif.
Paket sembako yang berisi beras 5 kg, gula 1 kg, minyak, dan mie instan diharap dapat membantu meringankan warga yang sedang menjalani isolasi mandiri dan tidak dapat mencari penghasilan.
Ketua RT XI RW 2 Krembangan Bhakti Eny Mardiani mengucapkan terima kasih sebagai perwakilan warga.
“Terima kasih banyak, kami merasa terbantu dengan paket sembako untuk warga dan keluarga pasien yang diisolasi,” ujar Eny. Aksi sosial ini, lanjutnya, semoga menjadi amal baik bagi bapak ibu yang sudah memberi bantuannya pada kami.
Sutikno yang bertanggung jawab langsung atas MCCC Kecamatan Krembangan telah membentuk personalia yang siap bertugas dalam upaya pencegahan atau preventif terhadap penyebaran pandemi Covid-19.
“Kami terus melakukan upaya preventif dan juga kuratif di wilayah Krembangan. Juga mendukung penuh keluarga terdampak positif Covid-19 dan warga sekitar yang melakukan karantina mandiri, sebagai upaya memutus rantai penyebaran virus Corona,” ungkapnya.
Peran MCCC Kecamatan Krembangan, menurutnya, juga mensuplai kebutuhan pokok di rumah. “Karena para warga telah sadar diri melakukan karantina mandiri, ” sambungnya.
Setelah itu MCCC Kecamatan Krembangan menyantuni warga terdampak secara ekonomi di seluruh ranting PCM Krembangan dan ojek online pada Rabu (22/4/2020). Dilanjutkan penyerahan bantuan alat perlindungan diri (APD) untuk puskesmas pada Kamis (23/4/2020).
Penulis Muhaimin. Co-Editor Darul Setiawan. Editor Mohammad Nurfatoni.