PWMU.CO – MEK Gresik meluncurkan Paket Covid yang termasuk salah satu program Ketahanan Pangan di masa pandemi Covid-19.
Selretaris Majelis Ekonomi dan Kewirausahaan (MEK) Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kabupaten Gresik Abdurrahman Faris mengatakan, pihaknya bekerja sama dengan Muhammadiyah Covid-19 Command Centre (MCCC) Gresik.
Program E-MEK ini dihadirkan untuk melayani kebutuhan akan pangan atau sembako yang meningkat, tetapi dengan harga lebih terjangkau, khususnya bagi warga terdampak.
“Karena dampak Covid-19 hampir di semua sektor, banyak masyarakat umum ter-PHK atau dirumahkan dari pekerjaannya, sehingga penghasilan berkurang bahkan terhenti, sedangkan kebutuhan hidup terus berjalan,” jelas Faris, Sabtu (2/5/20).
Apalagi saat ini, lanjutnya, Gresik masuk kawasan PSBB ehingga ia dan timnya mencoba menawarkan layanan pesan-antar. “Jadi konsumen tak harus keluar rumah,” ujarnya.
Cara Pesan Paket Covid
Faris menambahkan, ada lima paket yang ditawarkan E-MEK dengan varian harga dan jenis sembako. Warga dapat memilih sesuai kebutuhan masing-masing.
Paket tersebut mulai dari 75 ribu hingga 250 ribu rupiah. Selain bahan pokok, MEK Gresik juga menyediakan air minum dalam kemasan (AMDK) Siha untuk keperluan sehari-hari.
Adapun teknis belanja onlinenya sangat mudah. Telah tersedia call center yang bisa dihubungi setiap saat. Faris menjelaskan, konsumen dapat memesan paket belanja via pesan WhatsApp dan tim akan mengirim paket yang dipesan keesokan harinya.
Saat ini, pengantaran Paket Covid meliputi wilayah kecamatan Gresik, Manyar, Kebomas, Cerme, dan Duduk Sampeyan dengan ongkos kirim 15 ribu rupiah. “Untuk wilayah lain tetap melayani, hanya saja ongkos kirimnya menyesuaikan,” tambahnya.
Waktu pengiriman paket ini mulai pukul 09.00-17.00 WIB karena keterbatasan tenaga dan armada. (*)
Penulis Ria Pusvita Sari. Editor Mohammad Nurfatoni.