PWMU.CO – Penyanyi Single ‘Halu’ Feby Putri di Smamio: Tekuni Hobi, Temukan Passion. Panyanyi single Halu Feby Putri memotivasi siswa SMA Muhammadiyah 10 GKB Gresik (Smamio) melalui kisah suksesnya di bidang musik.
Feby Putri Nilam Cahyani atau yang dikenal dengan Feby Putri hadir secara virtual di acara Inspiring Youth Programme, Kamis (29/4/2021).
Ketua Acara Rusdiah Arifaini SPd mengatakan, kegiatan ini untuk meningkatkan motivasi siswa dalam meraih kesuksesan. “Meningkatkan motivasi siswa agar mereka bisa meraih kesuksesan mereka masing-masing dengan mengutamakan sikap jujur dan kerja keras,” ujarnya.
Ratusan siswa Smamio yang hadir dalam kegiatan ini menyambutnya dengan antusias. Mereka menggemari lagu-lagu yang dibawakan oleh Feby Putri sejak tahun 2019. Dia dikenal sebagai musisi humble dengan penggemarnya.
“Seru banget bisa ngobrol langsung sama Kak Feby. Gak ada canggung. Apalagi orangnya asik jadi suasananya nggak garing,” ujar Faisa Alifia kelas XI IIS 1, yang menjadi pembawa acara.
Sabikah, siswa kelas XI MIA, juga mengatakan Feby Putri adalah musisi yang humble saat diajak sharing bareng. “Kak Feby Putri ini orangnya humble banget dan enak diajak sharing bareng,” ungkap dia.
Putri Maya Fitriah, siswa kelas X IIS 2, juga senang dengan kehadirran musisi nasional karena mampu memberikan motivasi dan semangat baru.
“Senang banget sama Inspiring Youth Programme hari ini. Aku dapat ilmu dan motivasi baru. Kalau kita punya hobi atau kesukaan jangan takut untuk di-share ke publik. Jangan takut untuk selalu coba lagi, lagi, terus semangat, dan percaya sama diri sendiri seperti kata kak Feby.” jawab Putri Maya.
Belajar dan Terus Mencoba
Feby Putri memberikan motivasi kepada siswa Smamio untuk bisa terus belajar serta jujur pada diri sendiri dan orang lain.
“Untuk meraih sebuah kesuksesan kita harus belajar dan mengutamakan kejujuran. Kejujuran itu penting dalam segala hal dan pada siapapun,” ujarnya.
Dia bercerita, awalnya aku hanya meng-cover lagu orang lain dan mengunggahnya di sosial media Instagram. “Terus banyak yang suka dan komen supaya aku ngecover lagu lain. Akhirnya berani belajar dan coba lagi untuk memberikan yang terbaik bagi teman-teman di sosial media,” ungkapnya.
Menurutnya keisengan yang diseriusi dengan terus belajar akan memberikan dampak positif bagi kemajuan diri.
“Dulu aku hanya iseng ngecover lagu orang lain mulai tahun 2015 dengan suara yang pas-pasan. Tapi aku selalu berniat positif untuk bisa memberikan hiburan ke teman-teman sosial media,” kisah dia.
Lama-kelamaan, sambungnya, suka dan merasa makin jago bernyanyi sehingga akhirnya pada tahun 2019 bisa punya lagu sendiri. “Yang terpenting selalu jadi pribadi yang mau mencoba,” pesannya.
Dia memaparkan, menjadi musisi ternyata tidak semudah yang diketahui oleh banyak orang. Karena harus terus belajar sampai kapan pun.
“Dulu waktu pertama mengeluarkan single sering down. Karena dijuluki sebagai tukang cover. Susah untuk ngebranding Feby sebagai musisi. Meski sudah beberapa single yang diproduksi tetep aja masih banyak yang belum tau. Sempat bikin drop. Tapi, its oke. Aku tetap akan membuktikan bahwa aku adalah musisi bukan hanya cover lagu orang,” ungkap dia.
Passion Berawal dari Hobi
Feby Putri menjelaskan kepada siswa Smamio untuk terus menekuni hobi dan temukan passion diri. “Menemukan passion berawal dari hobi. Asah terus hobimu! Tekuni. Hobiku di nyanyi dan musik. Akhirnya aku menemukan bahwa jiwa aku ada di musik. Aku tidak bisa lari dari itu. Pernah mencoba masuk di dunia ilmu politik tidak berkembang dan memutuskan untuk menyeriusi musik,” kata dia.
Meyakinkan diri dengan matang untuk sebuah masa depan. “Ak ugali terus menerus di dunia musik, semakin ke sini makin ketemu sama passion. Kemudian baru aku yakinin untuk memiliki passion ini sebagai masa depanku dan terus merantau bersama kakak di Jakarta untuk mewujudkan impian.
Lagu-lagu yang dihasilkan Feby sebenarnya lagu yang menggambarkan dirinya yang awalnya kosong dan terus menemukan passion itu ada dalam diri. “Lagu terbaru aku dengan judul Cahaya merupakan salah satu lagu yang menggambarkan passion dalam diri aku sendiri. Cahaya itu adalah gambaran bahwa yang dapat menyinari diri itu ya kita sendiri” ujar musisi yang berdomisili di Jakarta saat ini.
Motivasi Ada dalam Diri
Musisi kelahiran Makassar ini menjelaskan, motivasi itu ada dalam diri sendiri. “Semua tergantung diri kita sendiri. Karena kesuksesan tidak akan datang kepada kita jika kita tidak menjemputnya dengan terus berusaha. Tidak dapat inspirasi kalo rebahan mulu. Buka laptop tuangkan apa dulu akhirnya nanti ide akan ngalir,” tuturnya.
Feby menceritakan motivasi terbesarnya untuk terus berkarya karena dia menganggap dirinya hanya seorang anak yang kurang bermanfaat jika hidup hanya begini terus.
“Motivasi untuk terus berkarya dalam diri ini makin bertambah seiring berjalannya waktu. Sebenarnya dulu aku benci sama diri aku sendiri karena cuma gitu-gitu aja jadi orang. Kurang bermanfaat bagi orang sekitar khususnya orangtua aku. Akhirnya aku berkaca bahwa harus terus belajar untuk diri sendiri, untuk berkarya. Karena aku tidak mau melabeli diriku sebagai anak yang tidak bermanfaat,” ungkapnya.
Dia lalu memberikan tips kepada siswa Smamio untuk terus bisa memotivasi diri sendiri untuk meraih kesuksesan. “Yang penting yakin aja dan tanamkan love self. Jangan pernah membandingkan diri ini dengan orang lain agar kita tetap mau terus belajar dan dapat mencintai diri sendiri.” ujarnya.
Dia juga memberi saran untuk mengurangi rasa minder dengan tidak terlalu memperhatikan kata orang. “Beberapa kali aku insecure sama diri ini karena terlalu mendengarkan kata-kata orang. Tapi alhamdulillah aku bisa melewatinya,” ujar dia.
Menurutnya, terus berusaha untuk jadi yang terbaik merupakan motivasi terbesar untuk bisa menjadi orang sukses.
“Masing-masing orang punya masanya untuk dikenal orang dan sukses. Yang penting terus berusaha jadi yang terbaik. Proses akan terus membanggakan kita. Kalo tidak ada proses akan bosen dan datar hidup kita,” tandasnya. (*)
Penulis Dyah Nanda Editor Mohammad Nurfatoni