PWMU.CO – SD Mugeb Adakan Lomba Maulid Nabi, Ini Juaranya. SD Muhammadiyah 1 GKB (SD Mugeb) mengadakan berbagai lomba islami untuk memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW yang jatuh pada Selasa (19/10/21).
Lomba yang bertema My Prophet My Idol ini dibuka mulai 1 Oktober hingga 15 Oktober 2021. Selanjutnya, para peserta dapat menyaksikan pengumuman pemenang dan pemberian penghargaan, Selasa (19/10/21).
Meneladani Akhlak Nabi
Pada acara pengumuman pemenang dan pemberian penghargaan yang dilakukan secara hybrid, Kepala SD Mugeb M Nor Qomari SSi mengingatkan Nabi Muhammad SAW adalah teladan yang harus dicontoh.
“Nabi Muhammad adalah teladan kita sampai kapan pun. Oleh karena itu, dalam berperilaku hendaknya kita mencontoh Nabi Muhammad SAW,” ujarnya.
Pada kesempatan tersebut, Ustadz Ari, sapaannya, menjelaskan cara mengetahui akhlak Nabi Muhammad SAW.
“Kita bisa mengetahui akhlak Nabi Muhammad dengan cara belajar hadist dan membaca atau mendengarkan kisah Nabi Muhammad baik dari orangtua maupun dari guru,” paparnya.
Sebelum mengakhiri sambutannya, Ari menyampaikan pesannya untuk siswa SD Mugeb: “Pesan ustadz, jika Kalian ingin sukses di dunia maupun akhirat maka teruslah berusaha keras dan teruslah meneladani akhlak baik Nabi Muhammad SAW.”
Tujuan Lomba
Wakil Kepala Sekolah Bidang Pembiasaan dan Pembinaan Karakter (PPK) Nur Hamidah SPd, memaparkan terkait daftar lomba yang bisa diikuti.
“Untuk siswa SD Mugeb bisa mengikuti lomba adzan, lomba berkisah, dan lomba pildacil. Sedangkan untuk siswa TK bisa mengikuti lomba sambung ayat melalui aplikasi TikTok,” ujar guru berlesung pipit ini.
Lebih lanjut, Mida, sapaannya menjelaskan tujuan diadakannya berbagai lomba tersebut yaitu untuk menjaring bibit baru yang berbakat.
“Kami adakan berbagai lomba islami selain untuk memperingati Maulid Nabi Muhammad juga untuk menjaring bibit-bibit baru yang berbakat pada masing-masing kategori lomba,” terangnya.
Sebagai sekolah ramah anak, lanjutnya, kita juga berusaha memfasilitasi anak-anak untuk mengembangkan bakat mereka pada bidang keagamaan.
Inilah Pemenangnya
Adapun pemenang lomba My Prophet My Idol yakni sebagai berikut:
Juara TikTok Sambung Ayat TK A
- Juara 1 Arsenio dari TK Mutiara Biru Gresik
- Juara 2 Qiyana dari TK Mutiara Biru Gresik
- Juara 3 Athaffariz Raffasa dari TK Ali Ibrah Gresik
Juara TikTok Sambung Ayat TK B
- Juara 1 Nadia Inara Zhafira dari TK Al Istiqomah Tangerang Selatan
- Juara 2 Nadia Anindita dari TK RA Muslimat NU 22 Malang
- Juara 3 Rafan Dhiwa Arkananta dari TK Islam Bhakti 4 Gresik
Juara Adzan Kelas 1-3
- Juara 1 M Raska kelas 3 Confident
- Juara 2 Akhtar Rasyaad Kelas 1 As Salam
- Juara 3 Muhammad Asyam Dzaki Kelas 1 Al Qudus
Juara Adzan Kelas 4-6
- Juara 1 Azhar Bintang Kelas 6 Mars
- Juara 2 Dzaki Ahsan Ruzain Kelas 5 Eropa
- Juara 3 Favian Azka Ibrahim Kelas 4 Sulawesi
Juara Berkisah Kelas 1-3
- Juara 1 Aisyah Salsabila Kelas 2 Crissan
- Juara 2 Fathia Farisya Bakti kelas 3 Excellent
- Juara 3 Alysia Khalidah Akhadina Kelas 1 Al Malik
Juara Pildacil Kelas 4-6
- Juara 1 Khansa Lathifah Kelas 4 Sulawesi
- Juara 2 Earlyta Quinindya Kelas 4 Sumatra
- Juara 3 Zahwa Aqilah Kelas 6 Venus
Selamat bagi para pemenang. (*)
Penulis Farida Lutfiatul Jannah Editor Mohammad Nurfatoni