Muhammadiyah Makassar Siap Bangkitkan 120 Ranting, laporan Kontributor PWMU.CO Yahya Mustafa.
PWMU.CO – Setelah wabah Covid-19 mulai melandai, Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kota Makassar mencanangkan Gerakan Serentak Membangkitkan 120 Ranting Muhammadiyah yang ada di Kota Makassar.
Gerakan ini dicanangkan oleh Ketua PDM Makassar Drs KH Nurdin Massi MPd pada acara Pengajian Akbar PDM Kota Makassar dalam rangkaian acara Pekan Milad Ke-109 Muhammadiyah, di Masjid Baiturrahman Panaikang Makassar, Rabu (1/12/2021).
Pengajian akbar ini pertama dilakukan sejak masa Covid-19 dengan tetap mengedepankan protokol kesehatan. Tampil membawakan ceramah, KH Sudirman SAg.
Nurdin Massi menjelaskan, gerakan ini dilakukan guna lebih mengaktifkan dinamika dan pergerakan Muhammadiyah setelah wabah Covid-19 pada dua tahun terakhir ini melanda Makassar.
“Gerakan membangkitkan dimulai dengan pengajian dan Pekan Milad 109 serta launching infak Rp 10 ribu bagi siswa Muhammadiyah dan warga persyarikatan Muhammadiyah yang lain,” kata anggota Badan Pembina Harian(BPH) Unismuh Makassar ini.
Gerakan infak Rp 10 ribu ini untuk pengadaan mobil ambulans. Diharapkan dengan ambulans itu bisa menggerakkan ranting-ranting.
Oleh karena itu Nurdin Massi menyerukan kepada semua kader untuk menengok ranting-ranting yang ada di Kota Makassar untuk lebih diaktifkan dengan berbagai jenis kegiatan dakwah dan kemasyarakatan.
“Masjid-masjid menunggu sentuhan pengelolaan yang lebih baik dan menyentuh umat. Masjid bukan hanya saat berjamaah shalat tetapi dijadikan sebagai pusat pelayanaan umat,” ujarnya.
Aneka Lomba
Nurdin Massi juga menerangkan, amal usaha Muhammadiyah (AUM) yang dikelola di Kota Makassar adalah 50 TK dan 69 SD-SMA/SMK. Menurutnya, selama masa Covid-19 kualitas pembelajaran menurun, sehingga membutuhkan pemikiran dari para kader Persyarikatan untuk mengambil tanggung jawab berdakwah.
“Kondisi ini merupakan tantangan berat dan harus dicarikan solusi dengan menjalin kerja sama yang dapat menguatkan Persyarikatan,” ujarnya.
Selain ambulans, Pekan Milad Ke-109 Muhammadiyah di 19 cabang akan semakin memberi semangat dalam membangkitkan pergerakan persyarikatan.
Salah seorang panitia Pekan Milad Ke-19 Muhammadiyah Kota Makassar Dahlan Sulaiman SAg MPdI, menambahkan, mata lomba dalam pekan milad yakni; tartil, tilawah, hifzhil, kultum, rekayasa elektro, kaligrafi, dan paduan suara.
Tujuh cabang yang diperlombakan di tingkat cabang akan dimulai pada 2-4 Nopember 2021 dan selanjutnya pada tingkat PDM Kota Makassar 8 Nopember 2021.
Lomba lainnya pada 11 Nopember 2021: paduan suara Mars Muhammadiyah dan Mars IPM, Pameran Expo Cabang Muhammadiyah. “Dan puncak acara Milad 12 Nopember 2021 di Muhammadiyah Bording School Awwalul Islam,” kata Dahlan Sulaiman. (*)
Editor Mohammad Nurfatoni