PWMU.CO– SMAM 3 Jember bersama Universitas Muhammadiyah Jember menjalin kerja sama lewat Memorandum of Understanding (MoU) di aula SMAM 3 Jember, Rabu (1/12/2021).
MoU ditandatangani oleh Kepala SMA Muhammadiyah 3 Jember Sony Bakhtiar dan Rektor UM Jember Hanafi.
Hadir dalam acara ini jajaran wakil kepala sekolah, guru, staf bidang kurikulum, humas, kesiswaan, sarpras, wakil manajemen mutu dan wakil bidang Al Islam dan Kemuhammadiyahan (Ismuba). Dari pihak UM Jember dihadiri oleh tim Humas.
Sony Bakhtiar mengatakan, kerja sama ini adalah kali pertama dilakukan oleh kedua belah pihak. ”Tujuan MoU sebagai landasan dalam melakukan kerja sama untuk meningkatkan hubungan kelembagaan melaksanakan kegiatan pendidikan dan pengajaran, penelitian, pengabdian kepada masyarakat serta pengembangan al-Islam dan Kemuhammadiyahan,” katanya.
Dia berharap, kerja sama dua lembaga amal usaha Muhammadiyah pendidikan ini dapat maju bersama pada bidang yang telah disepakati.
Rektor UM Jember Hanafi menyampaikan, kerja sama ini tidak hanya berupa tulisan namun juga harus ada tindakan. ”MoU itu tidak akan bermakna jika tidak ada implementasinya,” ujarnya.
Sebelumnya SMA Muhammadiyah 3 kerja sama dengan ITS dengan peluncuran program Prodistik. Yaitu memberikan bekal siswa keterampilan praktis untuk mencapai sekolah unggulan.
Program ini memiliki target agar lulusan SMA ini memiliki pengetahuan sekaligus kemampuan dasar teknologi informasi melanjutkan pendidikan ke jenjang perguruan tinggi. Program ini juga memberikan peluang murid menjadi calon pekerja terampil dan calon IT-preneur yang akhir-akhir ini sebagai profesi yang menjanjikan.
Kerja sama serupa pernah diteken dengan SMA Muhammadiyah 1 Taman Sidoarjo (Smamita). Dua sekolah ini pernah mengadakan kunjungan ke masing-masing sekolah untuk realisasi kerja sama.
SMA Muhammadiyah 3 Jember di akhir penghujung tahun 2021 ini mendapat special prize dalam kegiatan MFS (Muhammadiyah Future School) yang diselenggarakan oleh Majelis Dikdasmen PWM Jatim. Sekolah ini di tahun 2021 memperoleh penghargaan sebagai The Excellent School.
Penulis Aisyatus Solihah Editor Sugeng Purwanto