Ternyata Gedung Baru Smamsatu Berbentuk Damar Kurung, laporan Estu Rahayu, kontributor PWMU.CO Gresik.
PWMU.CO – Gedung Smamsatu yang terletak di Jalan Dr Wahidin Sudirohusodo 162 Kebomas, Gresik, terlihat megah sudah banyak diketahui orang.
Tetapi tidak banyak yang tahu, ternyata gedung baru SMA Muhammadiyah 1 (Smamsatu) Gresik yang berada di seberang kampus Universitas Muhammadiyah Gresik itu berbentuk damar kurung.
“Ketika melihat dengan seksama gedung Smamsatu Gresik mengingatkan kita pada sebuah ikon Kota Gresik, yaitu damar kurung,” Ega Nandana Rafif, siswa kelas XII IPS 1 Smamsatu Gresik, mencuplik narasi dalam buku Masmundari, Cahaya dan Imajinasi yang Hidup. Sebuah e-book yang dicetak sebagai sovenir dalam acara launching Museum Digital Masmundari oleh Yayasan Gang Sebelah bekerja sama dengan Kemendikburristek.
Ega menerangkan, desain damar kurung pada arsitektur gedung Smamsatu Gresik bukan tanpa alasan. Ada makna filosofis di balik arsitekturnya. “Damar kurung merupakan sebuah karya seni dari Kabupaten Gresik yang ditetapkan sebagai Warisan Budaya Tak Benda oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan pada tahun 2017,” ujarnya. Selasa (4/1/2022).
Damar kurung, lanjutnya, memiliki segudang sejarah di baliknya. Terlahir dari tangan terampil Masmundari, seorang maestro yang mengaryakan serta melestarikan damar kurung dengan kesabaran dan konsistensi.
“Terdapat pelita atau ublik yang dikurung. Itulah arti di balik sebuah lampion yang dikenal masyarakat Kabupaten Gresik sebagai damar kurung,” jelasnya.
Baca sambungan di halaman 2: Masmundari dan Damar Kurung