PWMU.CO – Seremoni pagi, SD Muhammadiyah 1 Giri (Muri) Kebomas Gresik mengumumkan filantropis cilik terbaik, Senin (10/1/22).
Wakil Kepala Sekolah Urusan Kurikulum, Riza Agustina Setyawati SPdI mengatakan dalam acara ini sekolah menginformasikan infak terbaik dan terindah kelas I-VI pada bulan Desember 2021.
“Penerima piala bergilir Filantropis Cilik adalah kelas VI,” ujarnya, seketika ketua kelas Maulana Taka Ishaqi maju menerima piala tersebut, diiringi tepuk tangan.
Dia memaparkan kelas yang rajin berinfak dan mendapat hasil terbanyak berhak memboyong piala bergilir ini. Tentu saja piala ini hanya penyemangat agar anak-anak rajin berinfak karena pembiasaan berinfaq ini tidak serta merta ada.
Hal senada juga disampaikan Umamah SAg. Wakil Kepala Urusan Kesiswaan ini mengungkapkan pembiasaan berinfak harus dibentuk mulai kecil. Harus dibiasakan sejak kecil agar kelak saat mereka dewasa mudah untuk mengeluarkan infak terbaiknya guna membantu sesama.
Tebarkan 4S
Dalam amanat seremoni pagi, Riza Agustina Setyawati menyampaikan insyaallah dalam semester dua semua siswa sudah masuk seratus persen. Kendatipun demikian, anak-anak harus tetap menjaga protokol kesehatan, memakai masker, rajin cuci tangan, dan menjaga jarak.
“Selain itu, siswa diharapkan membawa bekal makan dari rumah. Tidak kalah pentingnya adalah menebarkan 4S yaitu senyum, salam, sapa, dan santun,” jelasnya.
Dia memaparkan senyum adalah ibadah. Dengan tersenyum kita menjadi sehat dan cantik untuk anak perempuan dan tampan untuk anak laki-laki. Dengan senyum pula kalian punya banyak teman. Sedangkan salam adalah sapaan khas umat Islam. Salam mengandung doa. Yang mengucapkan salam dan menjawab keduanya mendapat pahala dari Allah.
Sapa atau bertegur sapa, lanjutnya, adalah perbuatan yang mulia dan dapat mengangkat derajat kepribadian seseorang. Seseorang disukai bukan karena kaya, cantik ataupun tampan, tapi karena selalu membiasakan tegur sapa.
“Sedangkan santun dalam agama Islam disebut akhlaqul karimah atau ahlaq yang mulia, sebagai mana yang diajarkan oleh Rasulullah Muhammad SAW.”
Baca sambungan di halaman 2: Seremoni Pagi