PC IPM Sukodadi Punya Nahkoda Baru, Ini Pesan Seniornya, laporan Latifia Isnaini Putri, kontributor PWMU.CO Lamongan.
PWMU.CO – Musyawarah Cabang (Musycab) XVIII Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IPM) Sukodadi, Lamongan, yang diselenggarakan Sabtu-Ahad (29-30 Januari 2022) telah berhasil memilih pimpinan baru.
Sembilan anggota formatur terpilih lewat pemungutan suara, Sabtu (29/1/2022) dini hari. Mereka adalah: Latifia Isnaini Putri (20); Nadjamuddin Azhar (20); Abim Fajar Rizkillah (19); Mega Rahayu (18); Vivi Octavia (16); Syaifur Rizal (15); Bidah Aprilia (14); Resti Nur Afifah (13); dan Siera Saidah Bilqis (12).
Alhamdulillah setelah rapat formatur yang lumayan panjang, saya terpilih menjadi Ketua Umum PC IPM Sukodadi.
Abim Fajar Rizkillah
Dalam rapat formatur yang memakan waktu cukup lama—dengan berbagai pertimbangan—akhirnya terpilih Abim Fajar Rizkillah (ketua umum) dan Resti Nur Afifah (sekretaris umum). Keduanya akan menjadi nakhoda baru Pimpinan Cabang IPM Sukodadi periode 2021-2023.
‘’Alhamdulillah setelah rapat formatur yang lumayan panjang, saya terpilih menjadi Ketua Umum PC IPM Sukodadi. Semoga kepemimpinan baru ini dapat memberikan warna baru sehingga menjadi daya tarik tersendiri untuk kader kader IPM se-Sukodadi,’’ ungkap Abim Fajar setelah terpilih.
Dengan ikhtiar dakwah ini, sambungnya, diharapkan kader-kader Sukodadi kembali kepada tuntunan keislaman dan bisa menjadi benteng rusaknya moral di kalangan pelajar.“Juga sesuai dengan tujuan besar Musycab XVIII kali ini yaitu me-eaktualisasikan gerakan dakwah,” ujarnya.
Harapan untuk Pemimpin Baru
Ketua Umum PC IPM periode 2019-2021 ‘Aalimah Qurrata A’yun, berpesan pimpinanterpilih agar terus melajutkan perjuangan dengan spirit pelajar madani, yang merupakan tagline PC IPM Sukodadi sejak lama.
‘’Bagaimanapun kondisinya, gerakan dakwah harus terus dilanjutkan. Tujuan besar untuk mewujudkan pelajar madani pun harus diikhtiarkan dengan sepenuh hati, sepenuh kasih. Prinsipnya harus berjuang ikhlas,’’ ujarnya.
Dia berharap, semoga pimpinan yang terpilih mampu mengemban amanah dengan sebaik-baiknya. Mampu merealisasikan program-program yang akan ditetapkan, yang akan membawa dampak positif untuk pimpinan cabang sendiri maupun pimpinan ranting yang ada di Kecamatan Sukodadi. (*)
Editor Mohammad Nurfatoni