PWMU.CO – KB TK Aisyiyah Se-Simokerto Surabaya mengikuti Pelatihan Desain Grafis yang diadakan di Gedung Ekonomi Kreatif SMK Muhammadiyah 1 Surabaya, Sabtu (5/2/22).
Tujuh guru perwakilan dari KB TK Aisyiyah (Aisyiyah Bustanul Athfal, ABA) 17 Simolawang dan TK Aisyiyah 65 Sidoyoso tampak antusias dalam pelatihan tersebut.
Kepala TK Aisyiyah 17 Simolawang Kusumawati SPd menjelaskan pelatihan yang dia gagas dan bekerja sama dengan SMK Muhammadiyah 1 Surabaya ini bertujuan memberikan tambahan ilmu yang aplikatif bagi ibu guru. Harapannya guru dapat mandiri membuat desain grafis bagi sekolahnya.
“Pelatihan desain grafis yang telah dilakukan ini mampu berkesinambungan sehingga mereka tidak hanya mampu membuat desain grafis untuk brosur, namun juga untuk flyer, banner, dan desain lainya. Memang pelatihan ini tidak cukup hanya sekali dua kali tetapi terus di asah agar bisa menguasai betul dan mahir,” imbuhnya.
Aplikasi Canva
Direktur Teaching Factory SMK Muhammadiyah 1 Surabaya Muhammad Saidul Hulam SPd menerangkan pada pelatihan pertama ini kami berikan dasar-dasar desain dengan menggunakan Aplikasi Canva dan juga mengulas tentang Photoshop. Pada pelatihan ini guru langsung praktik yang diawali pembuatan brosur PPDB, khusus untuk sekolahnya.
“Pada Akhir dari praktik ini mereka nampak sudah punya kemampuan yang cukup untuk mendesain. Hasil praktik diprint di atas art paper sebagai oleh-oleh portofolio yang akan mereka tunjukkan ke kepala sekolah,” jelas guru desain grafis di SMK Muhammadiyah 1 Surabaya ini.
Butuh Jam Terbang
Humas SMK Muhammadiyah 1 Surabaya, Irvandy Andriansyah ST MT dalam sesi penutupan mengungkapkan sangat mengapresiasi atas kesungguhan guru yang sangat serius dalam melakukan praktik dalam desain grafis ini.
“Saya berharap kegiatan ini bisa dilanjutkan kembali di sekolah masing-masing karena desain grafis dalam aplikasinya membutuhkan jam terbang yang tinggi,” katanya.
Dia memaparkan dengan jam terbang ini akan bisa menunjukkan kesempurnaan dan kematangan dalam mendesain sebuah karya poster atau brosur,” harapnya.
Penulis Irvandy Andriansyah. Co-editor Ichwan Arif. Editor Muhammad Nurfatoni.