Kisah di Balik Kaos ‘Editor Killer’ yang Mengejutkan, liputan Slamet Hariadi, kontributor PWMU.CO Lamongan.
PWMU.CO – Acara Resepsi Hybrid Milad Ke-6 PWMU.CO yang digelar di Aula Mas Mansur Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Jatim, Sabtu, (19/3/2022), bertabur penghargaan.
Ada penghargaan itu untuk penulis berita terviral, penulis terproduktif, penulis terbaik, dan amal usaha dengan berita terbanyak. Selain itu ada juga yang spesial berupa penghargaan khusus yang diberikan kepada editor dan co-editor.
Sebelum memberikan penghargaan, Pemimpin Redaksi PWMU.CO Mohammad Nurfatoni mengatakan, terbitnya berita itu tidak lepas dari peran editor dan yang dibantu co-editor.
Mereka adalah Sugeng Purwanto yang akrab dipanggil SGP; Ikhwan Arif guru SMP 12 Gresik; Sugiran seorang padagang pupuk dari Situbondo, Nely Izatul dari Desa Mencorek Kecamatan Brondong Kabupaten Lamongan yang sekarang tinggal di Yogyakarta; Darul Setiawan guru PNS dari Sidoarjo; dan Ria Pusvita Sari Kepala SD Muhammadiyah Manyar yang juga Pelatih Ahli Sekolah Penggerak.
Dua nama co-editor terakhir yang dia sebut itu kebetulan—karena ada tugas sekolah—tidak bisa hadir secara luring di Aula Mas Mansur. Fatoni pun menyapanya di layar Zoom.
Selain editor dan co-editor di atas, Fatoni juga menyebut sosok yang berperan penting di balik layar, yang bertugas memviralkan sebagian berita PWMU.CO. Dia adalah IT Syahroni Nur Wachid.
Baca sambungan di halaman 2: Tak Ada di Rundown