Siswa Mimsix Ikuti Muhammadiyah Junior High School Expo 2022, liputan Muhammad Wasil kontributor PWMU.CO
PWMU.CO – Siswa kelas VI MI Muhammadiyah 6 (Mimsix) Sekapuk Gresik mengikuti Muhammadiyah Junior High School (MJHS#2) Expo 2022 tahun ke-2, Senin (28/3/22).
Wakil kepala bidang kesiswaan Diana SPdI mengatakan kegiatan ini bertujuan dalam rangkah memberikan pelayanan informasi kepada siswa kelas VI untuk mendapatkan informasi terbaik, sekolah/Madrasah yang akan menjadi pilihannya setelah lulus kelak.
“Kegiatan MJHS tahun ini menjadi lebih menarik karena pelaksanaannya dua hari yakni hari Senin-Selasa (28-29/3/22) serta semakin banyak SMP Muhammadiyah/MTs Muhammadiyah yang mengikuti, diantaranya,” ujarnya.
Mulai dari MTs Muhammadiyah 6 Banyutengah Panceng, MTs Muhammadiyah 10 Mojopetung Dukun, SMP Muhammadiyah 9 Sidayu, SMP Muhammadiyah 11 Gosari, SMP Muhammadiyah 12 GKB Gresik, MTs Muhammadiyah 4 Sidayu, MTs Muhammadiyah 2 Karangasem Paciran, MTs Muhammadiyah 9 Wotan Panceng, dan MTs Muhammadiyah 17 Kranji Paciran.
Even ini, lanjutnya, juga sebagai sarana menjalin silaturahmi dan sinergi dengan SMP Muhammadiyah/MTs Muhammadiyah dengan MI Muhammadiyah 6, sehingga tujuan MI Muhammadiyah 6 Sekapuk ingin mengantarkan anak-anak ke Sekolah/Madrasah Muhammadiyah bisa terwujud.
Promosikan Madrasah
Wakil kepala bidang kesiswaan MTs Muhammadiyah 10 Mojopetung Dukun Kusno SPd mengatakan kegiatan MJHS expo 2022 menjadi tahun pertama baginya untuk bisa bersilaturahmi dan mempromosikan madrasah.
“Ini pertama kali bagi MTs Muhammadiyah 10 Mojopetung Dukun dalam rangka PPDB tahun pelajaran 2022/2023 untuk menjemput bola bagi calon siswa baru tahun pelajaran 2022/2023,” katanya.
Hal serupa juga disampaikan wakil kepala sekolah bidang kesiswaan SMP Muhammadiyah 11 Gosari Drs Mundher. Dia mengungkapkan kegiatan MJHS expo 2022 menjadi kegiatan yang penting bagi sekolahnya.
“Acara ini untuk menjalin kerjasama dengan MI Muhammadiyah 6 Sekapuk Ujungpangkah yang menjadi Madrasah yang selalu mensuplai siswa baru di setiap tahunnya,” tegasnya.
Siswi kelas VI, Shilfi Jihan Farhati salah satu peserta MJHS#2 expo 2022 mengatakan even MJHS#2 Expo 2022 ini menjadi momentum yang penting bagi saya karena saya telah mendapatkan informasi banyak terkait visi, misi, program unggulan, prestasi sekolah, fasilitas sekolah, proses pendaftaran, dan beasiswa yang akan diberikan bagi para calon siswa baru dari masing-masing sekolah.
“Semoga event MJHS expo 2022 menerus bisa dilaksanakan dan ditingkatkan serta semakin banyaknya SMP Muhammadiyah/MTs Muhammadiyah yang akan ikut di even MJHS#3 di tahun 2023,” pungkasnya. (*)
Co-Editor Ichwan Arif. Editor Muhammad Nurfatoni.