Saat 143 Siswa SMA Muhgilan Buka Lapak Jajanan Berbuka, liputan Dennis Nugroho, kontributor PWMU.CO Lamongan.
PWMU.CO – Buka lapak, 143 siswa SMA Muhammadiyah 9 (Muhgilan) Brondong Lamongan menggelar stan jajanan berbuka puasa, Ahad (10/4/2022).
Terbagi menjadi kelompok kecil yang beranggotakan maksimal enam orang, aksi jualan ini dilakukan oleh siswa kelas XII sebagai bagian ujian praktik pelajaran Prakarya dan Kewirausahaan (PKWU).
Menggunakan ‘Mulan’ sebagai brand marketing, mulai pukul 16.00 stan-stan siswa SMA Muhgilan beroperasi di berbagai lokasi. Mulai dari tepi Jalan Raya Pantura, Pasar Desa Sedayulawas, maupun di titik-titik tertentu di desa-desa sekitar tempat domisili siswa.
Kudapan yang dijual cukup bervariasi. Mulai kudapan rasa pedas, manis, maupun gurih. Di antaranya ada pisang selimut, tahu bakso mercon, fluffy cake, kebab, sop buah, salad buah, dan lain sebagainya.
Harga yang tawarkan pun lumayan terjangkau. Mulai dari Rp 6 Ribu hingga Rp 15 ribu rupiah.
Baca sambungan di halaman 2: Desain Produk Menarik Selera