Yang Unik dan Seru di Outbound SMAM 8 Gresik; Liputan Chintia Rizki, kontributor PWMU.CO Gresik.
PWMU.CO – Usai menjalani penilaian akhir tahun (PAT) yang berlangsung hampir dua pekan, siswa kelas X dan XI SMA Muhammadiyah 8 Gresik, mengikuti outbound.
Kegiatan yang berlangsung di Bumi Perkemahan Pacet, Mojokerto, Jawa Timur, Selasa (14/6/22), ini diikuti oleh 143 siswa dan 23 pendamping.
Kepala SMA Muhammadiyah (SMAM) 8 Cere, Gresik, Emi Faizatul Afifah MSi, mengungkapkan kegiatan ini merupakan outdoor learning. Tujuanany memberikan pelajaran tentang kerja sama, komunikasi, disiplin, tanggung jawab, sabar, dan keberanian, yang dikemas dalam kegiatan outbound. Sekaligus sebagai refreshing buat siswa setelah menempuh PAT.
“Kami ingin memberikan pembelajaran yang menyenangkan dan menarik bagi mereka lewat kegiatan outdoor learning ini,” ujarnya.
Ditangani Gempa
Yang unik dari kegiatan kali ini yaitu outbound di-handle sendiri oleh Generasi Muda Pecinta Alam (Gempa) SMAM 8 Gresik. Kegiatan dimulai dengan senam dan dilanjutkan pada outbound seperti jelajah alam, flaying fox, titian, reflek, game pemburu, kemungkinan, ambil bola, rantai kata, tebak kalimat, dan bersedia siap tembak.
Menurut Pembina Gempa Lukman Arif, outbound bisa menjadi sarana melatih kemandirian dan mengasah keterampilan siswa melalui kegiatan belajar langsung dari alam.
“Kegiatan dan game dalam outbound ini secara tidak langsung memberikan pelajaran tentang kemandirian dan kerja sama. Dan tentunya menyenangkan,” ujarnya.
Dia menejalaskan, peserta sangat antusias. Mereka mengikuti semua kegiatan yang sudah disiapkan. Ada yang menunjukkan keberaniannya dengan meluncur di flying fox dan titian, saling bekerja sama dalam game ambil bola dan rantai kata dan berbagai keseruan yang lain.
“Senang rasanya dapat melihat ekspresi bahagia siswa dalam mengikuti outdoor learning. Selain itu juga bangga karena Gempa berhasil memfasilitasi pembelajaran yang menyenangkan untuk warga SMAM 8,” ungkap Lukman Arif.
Salah satu siswa juga mengungkapkan kegembiraannya saat mengikuti kegiatan ini. “Outbound-nya seru. Belajar kekompakan tim. Senang bisa jalan-jalan di lingkungan yang asri, sejuk, dan dipenuhi pepohonan. Banyak spot bagus untuk foto juga,” ujar, Dhea Ayu Amelia Putri, siswa kelas X yang tergabung di kelas DKV dan punya hobi fotografi ini.
Pengalaman Naik Mobil TNI
Hal menarik lainnya juga dirasakan oleh peserta. Yaitu pengalaman berangkat menuju lokasi menggunakan truk TNI. Jika biasanya peserta outdoor duduk nyaman menggunakan bus atau mobil, untuk kegiatan ini mereka merasakan sensasi yang berbeda. Mulai dari tempat duduknya yang saling berhadapan, kendaraan terbuka tanpa AC, dan guncangan saat berkendara.
Hal tersebut menurut siswa adalah pengalaman yang baru. Seperti yang disampaikan oleh Oryza Sativa, siswa kelas XI IPA. “Iini pengalaman baru bagi saya. Walaupun terkesan kurang nyaman namun perjalanan menuju lokasi lebih menyenangkan. Bisa saling bercanda dan bernyanyi bersama,” tuturnya. (*)
Editor Mohammad Nurfatoni