PWMU.CO – Mahasiswa STIT Muhammadiyah Paciran, Lamongan meraih Juara I lomba video dakwah dalam ajang UII Ramadan Fair 2022, Kamis (14/7/2022)
Dia adalah M. Aunur Rifqi. Mahasiswa kelahiran Brengkok, Brondong, Lamongan ini berhasil mengalahkan 161 peserta tingkat SMA dan mahasiswa dari berbagai wilayah di Indonesia.
Lomba yang digelar Bidang Humas Universitas Islam Indonesia (UII) dalam rangka Milad UII Ke-79 ini diikuti oleh 494 peserta. Lomba tersebut meliputi kategori tulisan feature (95 peserta), video dakwah (161 peserta), dan karya fotografi (238 peserta).
Aunur Rifqi merupakan mahasiswa yang tekun dan selalu bersemangat, baik di bangku kuliah maupun dalam berdakwah. Dia juga seringkali mengikuti ajang perlombaan dakwah dan meraih kejuaraan di tingkat nasional.
Kepada PWMU.CO, Rifqi mengaku, apa yang ia capai tidak lepas dari dukungan kedua orang tua dan kampus Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah (STIT) Muhammadiyah Paciran.
“Semua yang saya peroleh tidak terlepas dari usaha, bimbingan, dukungan, serta doa dari orang tua, bapak ibu dosen, dan teman-teman semua,” ucapnya.
Persembahan untuk Kampus Tercinta
Dia pun mengungkapkan rasa terima kasih untuk kedua orang tua, yakni Ayah dan Ibunya yang selalu mensupport di setiap langkah.
“Hadiah ini saya khususkan untuk kampus tercinta yakni STIT M Paciran Prodi Pendidikan Agama Islam, serta Ketua STIT M Paciran Bapak Subhan Adi Santoso MPd yang telah memotivasi, mengarahkan, dan membimbing saya untuk menjadi sang juara,” ujarnya.
Aunur Rifqi berpesan kepada seluruh mahasiswa STIT Muhammadyah Paciran, Lamongan agar selalu semangat dalam kebaikan.
“Teman-teman semangat selalu ya, apalagi untuk kebaikan. Dengan semangat, maka akan menumbuhkan diri kita untuk selalu berkarya, baik untuk diri sendiri maupun orang-orang yang ada di sekitar kita,” tuturnya.
Mumpung masih di usia muda, dia juga mengajak kepada mahasiswa STIT Muhammadiyah untuk mengembangkan skill dan potensi lain.
“Marilah kita kembangkan skill untuk tetap berkarya dan memotivasi diri kita untuk mengembangkan potensi- potensi untuk menjadi lebih baik,” tandasnya. (*)
Kontibutor Maftuhah MPd Co-Editor Nely Izzatul Editor Mohammad Nurfatoni