PWMU.CO – Naik Tayo ke Wagos, Pawai Ta’aruf Tutup MPLS Sekolah Muhammadiyah Dukun. Sambut tahun ajaran baru, SD Muhammadiyah 1 Dukun gelar Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) bertema ‘Light Up Your World, with Your Achievements’ (18-23/7/22).
Sang kepala sekolah, Zakiyatul Faikhah SPd, menyambut kedatangan para siswa dengan penuh semangat. Ini sesuai motto sekolah, ‘Terampil, Optimis, Peduli, Semangat’.
Dia juga menyampaikan beberapa program baru. Salah satunya, menambah materi hadist pilihan. Sebelumnya siswa hanya dituntut menghafal juz 30 serta surah tambahan ar-Rahman dan al-Mulk. Dengan mengajarkan sedini mungkin, dia berharap ketika lulus nanti siswa bisa menuntaskan target hafalannya.
Sementara itu, Waka Kesiswaan Mohammad Hasbi Amirudin menjelaskan, inilah langkah awal perjalanan siswa untuk meningkatkan kualitas belajar agar menjadi pelajar yang berprestasi. “Bukan hanya sekadar prestasi, tetapi juga memiliki akhlak yang baik,” ujarnya.
Maka, nantinya akan disisipkan beberapa nilai religius dalam kegiatan ini. Misalnya pembiasaan Shalat Dhuha dan tadarus al-Quran. “Dengan begitu, anak menerangi dunia dengan habit atau kebiasaan baik di sekolah yang akan dibawa ke rumah, menjadi anak yang shalih dan cinta terhadap al-Quran,” imbuhnya.
Baca sambungan di halaman 2: Psikotes