SMPM 7 Surabaya Boyong 6 Penghargaan Lomba Hafidh dan Tartil Al-Quran; Liputan Tri Mei Lisnawati, kontributor PWMU.CO Surabaya.
PWMU.CO – SMP Muhammadiyah (SMPM) 7 Surabaya meraih enam penghargaan dalam kejuaraan Musabaqah Hifdhil Quran (MHQ) dan Tartil yang diselenggarakan oleh Pemuda Hafidh Surabaya, di Hall BG Junction Surabaya, Ahad (14/8/2022).
Ada 190 peserta dari Jawa Timur yang mengikuti acara ini. Mereka berasal dari Surabaya, Lamongan, Mojokerto, Tuban, Jombang, dan beberapa wilayah lain.
Lomba yingkat SD dan SMP ini terdiri dari kategori tahfidh al-Quran juz 29 dan juz 30. Di samping itu ada juga lomba tartil. Untuk katagori SD perlombaan digelar mulai pagi hingga menjelang Ashar dan dilanjutkan katagori SMP hingga malam.
Acara berlangsung ramai. Para orangtua pun ikut mengantarkan putra-putrinya ke lokasi perlombaan guna menyaksikan mereka secara langsung.
Dalam even ini, SMPM 7 yang ber-tagline ‘Sekolahnya para Pemimpin’ ini mengutus 15 peserta. Dari 15 siswa tersebut, lima anak berhasil menyabet enam juara.
Latihan tiap Hari
Izza Sabila, salah satu juara merasa senang atas prestasi yang dia raih. “Akhirnya saya bisa jadi juara. Saya pernah beberapa kali ikut lomba, tapi baru kali ini bisa menang,” ungkapnya pada PWMU.CO, Selasa (16/8/2022).
Siswi yang meraih dua kategori juara itu mengaku melakukan latihan tiap hari. “Karena saya ingin menang,” ujar dia.
Kepala SMPM 7 Surabaya Imam Sapari SHI MPdI sangat bangga dengan prestasi siswa-siswinya itu. “Dari 190 peserta yang ikut, kami bersyukur bisa menyabet enam kategori juara,” ujarnya.
Dia berharap, beberapa siswa yang masih meraih harapan bisa masuk tiga besar di tahun depan. “Saya pikir mereka masih punya harapan besar untuk menjadi juara lagi, mengingat saat ini rata-rata mereka masih kelas VII,” uajrnya.
Insyaallah, ujarnya setelah mereka mengikuti program takhassus dan boarding bisa lebih siap lagi berkompetisi.
Baca sambungan di halaman 2: Para Pemenang