KKN Mahasiswa UMG Gelar Karnaval Kemerdekaan di Bawean, liputan kontributor PWMU.CO Gresik Dina Rosyidah
PWMU.CO – 10 Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Muhammadiyah Gresik (UMG) kelompok 17 menggelar HUT ke-77 Kemerdekaan RI bersama warga Desa Kebontelukdalam Kecamatan Sangkapura Bawean Gresik, Kamis (18/8/22).
Kelompok KKN 17 UMG adalah Dina Rosyidah, Arny Herawati, Made Sawitri Dewi, Hanifah Ika Putri, Riska Indah, Dhimas Narendra, Dimas firjatullah, Nafihazul Fahmi, Dian Prasetyo, Moh Taufiqurrahman dengan Dosen Pendamping Lapangan (DPL) Abdurrahman Faris Indriyah SEMSM CPRHM.
Kades Desa Kebontelukdalam Salaman mengatakan HUT ke-77 RI dilaksanakan pada hari Kamis (18/8/22) sampai 10 hari ke depan. Pembukaan perlombaan di gabung dengan shalawat dan dzikir menyambut Tahun Baru Hijriyah 1444 dengan mengadakan lomba tumpeng yang dilaksanakan pada malam hari.
Dia memberitahukan kepada warga desa bahwasanya perlombaan HUT ke-77 RI hanya sebagai memeriahkan karena pada tahun sebelumnya di desa Kebontelukdalam tidak ada lomba perayaan serupa.
“Lomba di sini hanya untuk memeriahkan, bukan untuk ajang perlombaan,” katanya.
Sangat Antusias
Warga Desa Kebontelukdalam sangat antusias sekali di hari pertama perlombaan sampai penutupan. Salaman menyampaikan perlombaan terdiri dari berbagai macam perlombaan yaitu ada lomba koin dalam tepung, bola daster, volly, kursi goyang, tangkap bebek, paku dalam botol, takraw, tarik tambang, balap karung pakai helm, catur, dan senam.
“Asa juga Masbawang Fashion, Karnaval, puisi, qosidah modern, pantun, puisi, dan juga karaoke,” ungkapnya.
Lomba karnaval dengan tema Kemerdekaan yang ikuti 9 dusun di Desa Kebontelukdalam. Acara berlangsung dengan meriah. Warga turut serta meramaikan acara ini. Koordinator dan Juri pada lomba karnaval ini adalah semua mahasiswa KKN kelompok 17.
Dia mengucapan terima kasih kepada mahasiswa KKN kelompok 17 yang telah membantu memeriahkan HUT ke-77 RI di Desa Kebontelukdalam. Dia berharap semoga tahun depan ada perlombaan di HUT RI.
“Terima kasih kepada adek-adek KKN yang telah membantu memeriahkan HUT RI,” tandasnya. (*)
Co-Editor Ichwan Arif. Editor Mohammad Nurfatoni.